5 Fakta Menarik Mengenai Tumbuhan Kaktus, Bisa Menyimpan Cadangan Air

Kaktus menjadi tumbuhan yang bisa bertahan saat cuaca panas

Kaktus merupakan sejenis tanaman yang identik dengan bentuk memanjang dengan duri-duri yang tersebar di sekelilingnya. Biasanya tanaman kaktus sangat identik dengan kawasan yang kering sebab kemampuannya untuk bertahan pada daerah yang seperti itu.

Meski mungkin identik sebagai tumbuhan gurun, kaktus juga sering dijadikan sebagai tanaman hias di rumah. Meski begitu, kamu bisa semakin mengenal keberadaan kaktus dengan beberapa fakta menarik yang berikut ini.

1. Duri pada kaktus sama dengan daun pada tumbuhan lain

5 Fakta Menarik Mengenai Tumbuhan Kaktus, Bisa Menyimpan Cadangan Airilustrasi kaktus (pexels.com/@scottwebb)

Jika kebanyakan tanaman memiliki daun sebagai bagian penting untuk menunjang kehidupannya, ternyata kaktus tak memiliki daun sama sekali. Alih-alih dipenuhi daun, kaktus justru memiliki duri-duri yang sangat tajam.

Dilansir Byjus, daun pada kaktus ternyata direduksi membentuk duri yang memiliki banyak fungsi. Duri yang tajam tersebut sebetulnya memiliki luas permukaan yang jauh lebih sedikit dan kecil dibandingkan dengan daun berukuran normal sehingga laju transpirasinya juga akan lebih sedikit.

2. Mampu menyimpan cadangan air dalam jumlah besar

5 Fakta Menarik Mengenai Tumbuhan Kaktus, Bisa Menyimpan Cadangan Airilustrasi kaktus di tengah gurun (pexels.com/@yigithan02)

Sebagai tumbuhan yang identik dengan cuaca panas dan area gurun, rasanya wajar apabila menyebut kaktus sebagai tanaman dengan keunikan tersendiri. Keunikan dari kaktus tentu saja berkaitan dengan penyimpanan air yang membuat tumbuhan ini bisa bertahan dalam cuaca ekstrem.

Dilansir AquAid UK, beberapa jenis kaktus disebut dapat menyimpan cadangan air hingga mencapai 760 liter banyaknya. Hal inilah yang membuat kaktus bisa bertahan meskipun cuaca di sekitarnya sedang mengalami kekeringan.

Baca Juga: 11 Langkah Repotting Kaktus dengan Aman, Jangan Bikin Kaktus Stres!

3. Kaktus memiliki akar dangkal

5 Fakta Menarik Mengenai Tumbuhan Kaktus, Bisa Menyimpan Cadangan Airilustrasi kaktus berbunga (pexels.com/@largo-polacsek)

Banyak yang mengatakan bahwa kaktus menjadi jenis tanaman yang memiliki akar dangkal dan hal tersebut ternyata memang benar adanya. Hal ini dipengaruhi dengan cara hidup dari kaktus yang berbeda sehingga memengaruhi anatomi yang dimilikinya.

Dilansir Actahort, akar kaktus cenderung relatif dangkal dengan kedalaman rata-rata 7 hingga 11 sentimeter saja untuk berbagai spesies asli Gurun Sonora. Sementara itu, untuk opuntoid yang kerap dibudidayakan, panjang akarnya sekitar 15 sentimeter. Bahkan, untuk beberapa spesies, seperti Hylocereus undatur, akarnya lebih dangkal lagi.

4. Kaktus memiliki berbagai warna

5 Fakta Menarik Mengenai Tumbuhan Kaktus, Bisa Menyimpan Cadangan Airilustrasi tanaman kaktus (pexels.com/@scottwebb)

Selama ini kaktus yang kamu lihat mungkin didominasi oleh warna hijau semata, padahal ternyata tak demikian. Nyatanya, kaktus memiliki warna yang cukup beragam dan tak hanya terbatas pada warna hijau.

Dilansir MiracleGro, kulit kaktus yang tipis dan halus tersebut sebetulnya bisa menghasilkan warna-warna, seperti hijau muda, hijau tua, nuansa abu-abu, hingga hampir kebiruan. Hal inilah yang memberikan kesan indah pada tanaman ini sebab ragam warna yang diperlihatkannya.

5. Kaktus dapat hidup ratusan tahun

5 Fakta Menarik Mengenai Tumbuhan Kaktus, Bisa Menyimpan Cadangan Airilustrasi kaktus (pexels.com/@pixabay)

Mungkin kamu belum tahu bahwa ternyata kaktus merupakan sejenis tumbuhan yang memiliki usia panjang, bahkan hingga ratusan tahun. Meskipun mungkin tak semua kaktus memiliki kemampuan tersebut, inilah yang menjadi hal menarik dari keberadaan kaktus.

Dilansir Succulent Alley, bahkan ada spesies kaktus bernama Saguaro atau Carnegiea gigantea yang menjadi spesies kaktus yang mampu hidup lebih dari 150 hingga 200 tahun di habitat aslinya. Inilah yang kemudian menjadi daya tarik tersendiri karena kaktus mampu hidup dengan umur yang panjang.

Fakta-fakta yang dimiliki oleh kaktus ternyata sangat menarik untuk disimak. Semuanya memiliki keunikan tersendiri dari segi tampilan ataupun kemampuan yang dimiliki tumbuhan satu ini. Jadi makin kenal kaktus, kan?

Baca Juga: 10 Fakta Unik Kaktus Saguaro, Tumbuhan Kaktus Terbesar di Dunia

Salsabila Manlan Photo Verified Writer Salsabila Manlan

Jangan bosan menebarkan ilmu baru pada sesama!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya