5 Fakta Menarik Gading Gajah, Sering Diburu!

Gading sering kali menjadi bagian tubuh termahal dari gajah

Jika kamu melihat gajah secara langsung maka biasanya akan terlihat bagian tubuh gajah yang berwarna putih dan memiliki bentuk runcing. Bagian tersebut dikenal dengan nama gading dan sebetulnya merupakan hasil evoluasi dari gigi gajah, sehingga fungsinya memang penting.

Biasanya gading gajah dapat kamu temukan di kedua sisi dari belalainya, sehingga cukup terlihat dengan jelas. Untuk mengenal lebih dekat mengenai gading gajah, kamu bisa menyimak beberapa faktanya berikut ini.

1. Ukuran rata-rata gading gajah

5 Fakta Menarik Gading Gajah, Sering Diburu!ilustrasi gajah (unsplash.com/@bepnamanh)

Jika diperhatikan memang ukuran gading pada gajah sebetulnya sangatlah bervariasi dan berbeda-beda, tergantung pada jenis gajahnya. Biasanya memang ada perbedaan tersendiri antara gading pada gajah betina dan jantan.

Dilansir Britannica, gading gajah dari Afrika bahkan rata-rata memiliki panjang sekitar 6 kaki atau 2 meter, sementara untuk beratnya sekitar 23 kilogram. Sementara untuk gading pada gajah Asia biasanya akan lebih kecil. Selain itu, untuk gading pada gajah betina akan cenderung lebih kecil dan ringan dibandingkan dengan gading pada gajah jantan.

2. Fungsi utama gading gajah

5 Fakta Menarik Gading Gajah, Sering Diburu!ilustrasi gajah (unsplash.com/@davidclode)

Gajah dengan ciri khas gadingnya yang besar tentu memiliki fungsi dan kemampuannya tersendiri. Keberadaan gading gajah bahkan dianggap sangat penting untuk menunjang kehidupan gajah itu sendiri, sebab digunakan setiap hari.

Dilansir World Wild Life, gading gajah merupakan evolusi dari gigi yang berfungsi untuk menggali, mengangkat benda, mengumpulkan makanan, melindungi diri, hingga mengupas kulit pohon untuk dimakan. Itulah mengapa gajah sangat membutuhkan keberadaan gadingnya tersebut.

3. Gading gajah tak bisa tumbuh lagi

5 Fakta Menarik Gading Gajah, Sering Diburu!ilustrasi gajah (unsplash.com/@wolfgang_hasselmann)

Seperti yang sudah diketahui bahwa gading gajah merupakan evolusi dari gigi, sehingga tak bisa tumbuh lagi seperti sedia kala. Selayaknya manusia yang memiliki gigi seri, gading pada gajah tetap tidak bisa tumbuh apabila dipotong.

Dilansir Londolozi, apabila gading gajah terpotong maka akan secara otomatis membuat gajah kehilangan bagian tersebut selamanya. Gading pada gajah tak seperti cula pada badak yang bisa tumbuh kembali karena sifatnya yang mirip seperti kuku.

4. Sering diburu oleh banyak orang

5 Fakta Menarik Gading Gajah, Sering Diburu!ilustrasi gajah (unsplash.com/@ollila)

Gading sebetulnya merupakan bagian tubuh paling berharga yang dimiliki oleh gajah, sebab fungsinya yang krusial. Namun, sayangnya ada banyak sekali oknum-oknum tak bertanggung jawab yang seolah menargetkan gading pada gajah untuk diambil.

Dilansir World Wild Life, pemburu di alam bebas bahkan bisa membunuh sekitar 20 ribu ekor gajah setiap tahunnya hanya untuk diambil gadingnya, kemudian diperdagangkan secara ilegal di pasar internasional. Gading gajah ini bisa dihargai sangat mahal karena permintaan untuk pernah pernika atau aksesoris tertentu.

5. Dampak bila gajah tak memiliki gading

5 Fakta Menarik Gading Gajah, Sering Diburu!ilustrasi kawanan gajah (unsplash.com/@tobinrogers)

Sebagai bagian tubuh yang sangat penting bagi gajah, rasanya kehilangan gading pasti menjadi hal yang cukup sulit. Apalagi kehidupan sehari-hari gajah seolah tak bisa lepas dari keberadaan dan penggunaan gading tersebut.

Dilansir National Geographic, gajah yang kehilangan taring bisa mati secara perlahan karena akan mengalami kesulitan untuk mencari makan hingga tak bisa bertarung untuk gajah pejantan. Bahkan beberapa gajah Afrika juga ada yang penjantannya tak memiliki gading, sehingga sulit untuk berkembang biak secara lancar.

Ternyata memang keberadaan gading gajah menyimpan fungsi yang sangat penting. Itulah mengapa tak boleh sembarangan memburu gajah untuk diambil gadingnya. Lindungi habitat liar dengan tidak berburu sembarangan!

Baca Juga: 6 Fakta Lembu Laut, Memiliki Kekerabatan dengan Gajah!

Salsabila Manlan Photo Verified Writer Salsabila Manlan

Jangan bosan menebarkan ilmu baru pada sesama!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya