5 Fakta Musang yang Jarang Diketahui, Mamalia yang Suka Menari!

Musang lebih sering ditemukan pada malam hari

Kamu pasti sudah sering mendengar nama hewan musang, bukan? Musang merupakan hewan mamalia dengan ukuran tubuh yang kecil dan ramping. Keberadaan musang cukup sering ditemukan di daratan Asia tropis, meski ada pula yang kerap menemukannya di Indonesia.

Mungkin memang bukan hal mudah untuk menemukan musang di setiap tempat, namun keberadaannya sering kali terlihat di malam hari. Untuk semakin mengenal hewan mamalia tersebut, simak faktanya berikut ini.

1. Selalu menari sebelum menangkap mangsanya

5 Fakta Musang yang Jarang Diketahui, Mamalia yang Suka Menari!ilustrasi musang (unsplash.com/@brentjones009)

Ada satu fakta unik yang cukup melekat pada hewan kecil ini, yaitu kebiasaannya yang ternyata sangat gemar menari. Dilansir Williams Burgvet Clicic, sebetulnya musang menari untuk menunjukkan rasa bahagianya saat menyambut anggota keluarga lain atau pun pada saat menangkap mangsanya. Cara ini dilakukan sebagai reaksi rasa bahagianya, sehingga ditunjukkan dengan cara bergerak aktif dan kerap memutari mangsa.

2. Lebih aktif beraktivitas di malam hari

5 Fakta Musang yang Jarang Diketahui, Mamalia yang Suka Menari!ilustrasi musang (unsplash.com/@zmachacek)

Kamu mungkin akan sulit menemukan keberadaan musang di pagi atau siang hari, sementara sangat mudah untuk menemukannya di malam hari. Dilansir AZ Animals, ternyata musang bukanlah hewan nokturnal atau pun diurnal, melainkan justru termasuk hewan krepuskular. Krepuskular merupakan istilah yang digunakan untuk menyebut sifat hewan yang aktif pada saat peralihan hari, yaitu pada saat senja dan fajar.

3. Memiliki aroma yang tak sedap

5 Fakta Musang yang Jarang Diketahui, Mamalia yang Suka Menari!ilustrasi musang (unsplash.com/@wolfgang_hasselmann)

Musang menjadi hewan yang memiliki aroma tak sedap, apalagi jika kamu baru menjumpainya pertama kali. Dilansir Zupreem Pet, sebetulnya bukan aroma bau yang dikeluarkan oleh musang, melainkan aroma bau musky yang terasa khas dan mungkin cukup sulit digambarkan. Meski begitu, tetap saja tak semua orang merasa nyaman dengan aroma yang dikeluarkan oleh musang.

Baca Juga: 6 Fakta Unik Musang Berleher Kuning, Si Imut yang Berburu Rusa

4. Senang menyimpan sisa makanan

5 Fakta Musang yang Jarang Diketahui, Mamalia yang Suka Menari!ilustrasi musang (unsplash.com/@hyneseyes)

Kamu yang masih suka membuang makanan mungkin harus banyak belajar dari kebiasaan yang dilakukan oleh musang. Dilansir Pets on Mom.com, justru musang merupakan hewan yang gemar menyimpan sisa makanan, sebab ini sudah menjadi perilaku naluriah untuk menyimpan makanan untuk musim dingin. Kebiasaan ini tetap akan dilakukan musang, meski pun ia hidup berkecukupan dan penuh kehangatan karena sudah menjadi naluri leluhurnya.

5. Sering dijadikan peliharaan

5 Fakta Musang yang Jarang Diketahui, Mamalia yang Suka Menari!ilustrasi musang (unsplash.com/@magaliiee13)

Musang ternyata kerap dijadikan sebagai hewan peliharaan oleh beberapa orang, meski pun mungkin dianggap liar jika berada di alam bebas. Dilansir RSPCA, musang memiliki sifat ingin tahu yang tinggi dan gemar bermain, sehingga mudah saja bagi musang untuk membangun bonding dengan pemiliknya. Selain itu, pemilik musang juga bisa bermain dengannya setiap hari, namun terpenting harus tetap memenuhi kebutuhannya dengan baik.

Ternyata musang menyimpan banyak fakta menarik untuk disimak. Bukan hanya dengan kebiasaan yang dimiliki, namun kemampuannya untuk menjadi hewan peliharaan banyak orang. Apa kamu tertarik untuk memelihara musang?

Baca Juga: 7 Fakta Unik Hewan Musang, Bisa Dijadikan Teman di Rumah!

Salsabila Manlan Photo Verified Writer Salsabila Manlan

Jangan bosan menebarkan ilmu baru pada sesama!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya