Rambut Uban Prematur Disebabkan oleh Stres, Begini Penjelasannya!

Rambut sudah beruban di usia muda?

Rambut uban identik dengan orang yang sudah lanjut usia. Namun tak sedikit yang usianya masih muda namun sudah muncul uban di rambut kepala. Stres sendiri sudah lama disebutkan sebagai salah satu penyebab adanya uban prematur tersebut. Ilmuwan rupanya ingin mendalami tentang bagaimana uban prematur di usia muda disebabkan oleh faktor stres.

1. Rambut uban bisa disebabkan oleh stres

Rambut Uban Prematur Disebabkan oleh Stres, Begini Penjelasannya!euroimmunblog.de

Ilmuwan telah lama mengetahui hubungan antara stres dan munculnya uban prematur. Namun penelitian baru dari Harvard University memberikan lebih dalam pemahaman tentang bagaimana mekanisme itu terjadi. Peneliti melakukan tes secara dekat pada cortisol yang dikenal dengan “hormon stres”.  Hormon ini bekerja pada tubuh saat seseorang mengalami respon “fight or flight”.

Hormon cortisol memiliki fungsi penting dalam tubuh manusia. Namun dalam waktu yang lama, cortisol juga menyebabkan masalah kesehatan. Namun penyebab utama sebenarnya pada sistem syaraf yang juga menjalar ke bagian folikel rambut.

2. Dampak stres pada pigmen rambut

Rambut Uban Prematur Disebabkan oleh Stres, Begini Penjelasannya!antiagingyoung.com

Zat kimia yang dikeluarkan selama respon stres, khususnya norepinephire dapat menyebabkan pigmen memproduksi sel batang yang aktif secarap prematur untuk mengubah warna rambut. Peneliti dari Harvard menyebutkan bahwa dampak stres melebihi yang ia bayangkan. Hanya dalam beberapa hari, semua pigmen sel batang menghilang, setelah mereka pergi maka tak bisa meregenerasi pigmen itu lagi. Peneliti menyebut kerusakan pada sel tersebut bisa terjadi secara permanen.

3. Uban karena faktor genetis

Rambut Uban Prematur Disebabkan oleh Stres, Begini Penjelasannya!hairstyletopic.com

Stres secara umum bukan penyebab utama dari uban, namun ini bisa menjadi pemicunya. Di banyak kasus, uban disebabkan oleh masalah genetis. Rambut yang memutih tersebut terjadi karena hilangnya melanocytes (sel pigmen) pada folikel rambut. Ini terjadi saat seseorang bertambah usianya, sayangnya tak ada pengobatan yang bisa mengembalikan sel dan pigmen yang diproduksi yaitu melanin.

Faktor genetis ini juga menentukan kapan seseorang mulai beruban. Tak ada cara medis yang bisa mencegah hal tersebut terjadi ketika secara genetis sudah ditentukan.

Baca Juga: 7 Masalah Kesehatan yang Ditunjukkan Melalui Uban atau Rambut Putih 

4. Merokok juga penyebab uban

Rambut Uban Prematur Disebabkan oleh Stres, Begini Penjelasannya!nypost.com

Meskipun faktor genetis menjadi faktor utama, namun faktor lainnya seperti stres juga memberikan peran. Merokok misalnya juga menjadi faktor risiko untuk uban prematur. Hal ini sudah diteliti oleh para ilmuwan pada tahun 2013. Menjauhi kebiasaan merokok bisa membantu untuk menjaga rambut bisa tetap hitam lebih lama.

5. Penyakit yang dapat menyebabkan uban prematur

Rambut Uban Prematur Disebabkan oleh Stres, Begini Penjelasannya!npr.org

Uban prematur juga menjadi indikasi adanya penyakit. Masalah kesehatan yang bisa memicu timbulnya uban rambut misalnya defisiensi vitamin B12, neurofibromatosis, tuberous sclerosis, vitiligo, dan alopecia areata.

Selain stres, masalah zat radikal bebas dan antioksidan juga berpengaruh pada tubuh. Bagi yang ingin memperlambat munculnya uban maka perlu untuk makan makanan yang kaya akan asam omega-3 serta vitamin B12 dan B6.

Baca Juga: Bukan Cat Rambut, Ini 7 Makanan Penangkal Tumbuh Uban Dini

Senja Nilasari Photo Verified Writer Senja Nilasari

freelance writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya