Fakta Menarik Jalur Kereta Trans-Siberia, Panjangnya Ribuan Kilometer!

Jalur kereta ini terpanjang di dunia, lho

Ada banyak jenis transportasi di dunia, salah satunya kereta api. Transportasi darat satu ini menjadi alternatif apabila ingin menikmati perjalanan santai sambil melihat pemandangan indah di sekitarnya. Tentunya bagi para pengguna kereta api hal itu sangat menyenangkan.

Jika biasanya jalur kereta api memiliki panjang ratusan kilometer, ada satu jalur kereta api di dunia ini yang memiliki panjang hingga ribuan kilometer dan membutuhkan waktu perjalanan sekitar satu minggu untuk bisa sampai ke kota tujuan. Jalur kereta tersebut bernama Jalur Kereta Trans-Siberia.

Jalur kereta Trans-Siberia merupakan jalur kereta api utama di Rusia. Jalur yang membentang di kedua sisi perbatasan Eurasia ini dibangun pada tahun 1891 hingga 1916. Jalur ini menghubungkan ratusan kota kecil dan kota besar di Rusia. Seperti apa fakta menarik lainnya dari Jalur Kereta Trans-Siberia? Yuk kita simak berikut ini!

1. Jalur Kereta Trans-Siberia memiliki panjang mencapai 9.289 kilometer, dan menjadi jalur kereta api terpanjang di dunia. Jalur ini membentang mulai dari Moskow hingga Vladivostok di ujung Timur Jauh Rusia

Fakta Menarik Jalur Kereta Trans-Siberia, Panjangnya Ribuan Kilometer!jalur Trans-Siberia (thetranssiberianexpress.com)

2. Perjalanan dari Moskow ke Vladivostok atau sebaliknya membutuhkan waktu sekitar satu minggu

Fakta Menarik Jalur Kereta Trans-Siberia, Panjangnya Ribuan Kilometer!Trans-Siberia (pixabay.com/jaesikbae)

3. Sebagai negara terbesar di dunia dengan luas lebih dari 17 juta km², Rusia memiliki 11 zona waktu. Jalur Kereta Trans-Siberia yang membentang dari Moskow hingga Vladivostok melewati 7 zona waktu yang berbeda

Fakta Menarik Jalur Kereta Trans-Siberia, Panjangnya Ribuan Kilometer!Trans-Siberia (pixabay.com/Katrin M.)

4. Selain melewati 7 zona waktu yang berbeda, Jalur Kereta Trans-Siberia juga melintasi dua benua, Eropa dan Asia

Fakta Menarik Jalur Kereta Trans-Siberia, Panjangnya Ribuan Kilometer!Trans-Siberia (pixabay.com/jacqueline macou)

5. Jalur Kereta Trans-Siberia juga melintasi Danau Baikal, danau terdalam dan tertua di dunia. Danau yang mempunyai julukan sebagai Mutiara Siberia ini memiliki kedalaman 1.642 meter dan berusia sekitar 25 - 30 juta tahun

Fakta Menarik Jalur Kereta Trans-Siberia, Panjangnya Ribuan Kilometer!Danau Baikal (pixabay.com/Katrin M.)

Itulah fakta-fakta menarik Jalur Kereta Trans-Siberia. Melewati jalur kereta terpanjang di dunia ini sama seperti mengelilingi seluruh Rusia, ya.

Baca Juga: 6 Fakta Geografi Rusia yang Perlu Kamu Ketahui

Vidia Novianti  Photo Writer Vidia Novianti

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya