TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Badai Matahari Akan Sebabkan 'Kiamat Internet', Apa Benar?

Kiamat internet mungkin hanya ketakutan semata

unsplash.com/Braňo

Media sosial tengah ramai membicarakan kemungkinan internet apocalypse atau kiamat internet. Topik kiamat internet ini tampaknya sudah menjadi perbincangan selama berbulan-bulan.

Topik yang berkembang pesat secara online ini mengatakan bahwa kiamat internet akan terjadi akibat badai matahari. Kepanikan ini didorong dengan pengumuman NASA terkait sistem baru mereka yang menggunakan kecerdasan buatan untuk memprediksi peristiwa tersebut. Lantas, apa benar kiamat internet akan terjadi akibat badai matahari?

1. NASA tidak menyebutkan tentang kiamat internet

ilustrasi satelit (unsplash.com/NASA)

Kiamat internet nampaknya bukan sesuatu yang harus kamu khawatirkan. Sebagian besar kepanikan yang terjadi saat ini didasari pada artikel yang diterbitkan NASA pada Maret lalu. Artikel ini membahas tentang upaya NASA memprediksi badai matahari menggunakan artificial intelligence (AI).

Dalam artikel tersebut, NASA tidak pernah menyebutkan tentang internet apocalypse atau kiamat internet. Istilah ini, yang akhirnya menimbulkan kepanikan, nampaknya muncul dari penelitian yang dilakukan oleh Sangeetha Abdu Jyothi di tahun 2021. Belum lama ini, Jyothi menyatakan kepada The Washington Post bahwa ia menyesal menggunakan istilah tersebut karena studinya "mendapat terlalu banyak perhatian".

Baca Juga: Mengenal Garis Fraunhofer, Cara Mendeteksi Unsur Matahari

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya