8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmu

Terbukti secara ilmiah

Menurut filosofi yang berlaku sejak zaman dahulu, jangan menilai seseorang dari penampilan luarnya. Kalau penilaiannya secara sembarangan, mungkin pernyataan tersebut ada benarnya. Namun dalam dunia medis dan psikologi, ternyata pernyataan tersebut gak valid. Karena dalam situasi tertentu, seseorang bisa dinilai dari penampilan fisiknya. Dilansir dari sciencealert dan Business Insider, ini 8 hal mengejutkan yang bisa terbaca dari penampilan fisikmu!

1. Kalau kamu berpenampilan menarik, orang akan berasumsi kamu punya karakteristik positif lainnya

8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmuimdb.com/David Giesbrecht

Ini merupakan salah satu efek psikologi sosial yang disebut dengan “halo effect”. Orang cenderung berpikir bahwa mereka yang berpenampilan menarik memiliki kualitas lain di luar penampilannya, misalnya kecerdasan, kegigihan atau komitmen yang kuat.

Daniel Hamermesh, seorang psikolog dari University of Texas, mengatakan bahwa bias kognitif ini membuat orang yang berpenampilan menarik cenderung digaji atau mendapatkan jabatan lebih tinggi di tempat kerja. Sama halnya dengan penelitian tentang jurnal ilmiah, para responden cenderung mengomentari jurnalnya secara positif jika penulisnya berpenampilan menarik.

2. Banyak orang dengan mengejutkan bisa membaca kepribadianmu secara akurat, hanya dari fotomu

8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmuimdb.com

Penelitian tahun 2009 mengambil foto 123 mahasiswa University of Texas di Austin, di mana mereka diminta untuk berpose natural serta berpose bagaimanapun yang mereka mau. Ternyata para penilai bisa secara akurat menilai tentang seberapa ekstrovert orang tersebut, seberapa percaya diri, seberapa taat beragama mereka, seberapa woles dan seberapa teliti mereka hanya dari foto-foto itu.

3. Struktur wajahmu bisa memberikan orang gambaran tentang seberapa agresif dirimu

8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmuimdb.com

Penelitian sederhana tahun 2013 oleh para ahli dari Center for Behaviour Change di University College London, menemukan bahwa pria dengan tingkat testosteron lebih tinggi ternyata mempunyai wajah lebih lebar dan tulang pipi yang lebih besar. Pria dengan fitur-fitur wajah seperti itu cenderung lebih agresif dan berkepribadian berdasarkan status dirinya, dalam berbagai aspek.

4. Orang juga secara gak sadar membuat penilaian tentang seberapa kuat dirimu, hanya dari struktur wajahnya

8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmuimdb.com

Dalam penelitian tahun 2015, para ahli menunjukkan foto 10 orang berbeda dengan masing-masing 5 ekspresi wajah berbeda. Para responden diminta menilai seberapa ramah, bisa dipercaya atau kuat seseorang berdasarkan foto yang mereka terima. Mereka menilai orang yang memiliki wajah lebih lebar sebagai orang yang lebih kuat.

Baca juga: 10 Teori Paling Mengerikan yang Pernah Dipahami Manusia Selama Ini

5. Kalau kamu terlihat gak bisa dipercaya, kamu cenderung dilihat sebagai seorang kriminal

8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmuimdb.com/LionsGate

Memang belum ada penelitian mendalam tentang bagaimana wajah seseorang bisa terlihat sangat gak bisa dipercaya, tapi yang jelas, hal tersebut ada konsekuensinya tersendiri. Para ahli dari Israel dan Inggris menguji para responden dengan beberapa foto. Beberapa di antaranya adalah foto narapidana dari kepolisian. Terlepas dari manapun foto tersebut, ekspresi yang menurut para responden menunjukkan sifat gak bisa dipercaya, cenderung mereka nilai sebagai kriminal.

6. Masalah kesehatan ternyata juga bisa dilihat langsung dari matamu

8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmuimdb.com

Para dokter bisa mendiagnosa sejumlah kondisi hanya dengan melihat matamu. Misalnya titik-titik merah di retina, lapisan sensitif di belakang mata, bisa jadi tanda diabetes. Ketika tingkat gula darah terlalu tinggi, ini bisa menghambat aliran darah di retina, menyebabkannya membengkak dan bocor.

7. Wajahmu gak bisa menggambarkan keseluruhan cerita, karena untuk pria, panjang jari ternyata berkaitan dengan risiko kanker

8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmuimdb.com

Para ahli mempelajari panjang jari dari 1.500 pasien kanker prostat dan 3.000 pria sehat selama 15 tahun. Pria yang jari telunjuknya sama panjang atau lebih panjang daripada jari manisnya, punya risiko sepertiga lebih tinggi untuk terkena kanker prostat. Efeknya bahkan lebih berisiko untuk pria di bawah usia 60 tahun.

8. Tinggi badanmu bahkan bisa menggambarkan risikomu untuk terkena penyakit tertentu

8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmuimdb.com/20thCenturyFox

Berbagai penelitian menemukan bahwa orang dengan tubuh tinggi memiliki risiko penyakit jantung lebih rendah, sedangkan orang dengan tubuh pendek memiliki risiko penyakit kanker lebih rendah. Dipercaya ini merupakan efek dari jumlah hormon pertumbuhan yang diproduksi, yang bisa melindungi seseorang dari penyakit tertentu tapi meningkatkan risiko penyakit tertentu. Meskipun begitu, tinggi atau pendeknya tubuhmu gak membuatmu terhindar dari risiko yang sebaliknya.

8 Hal Mengejutkan yang Bisa Terbaca Hanya dari Penampilan Fisikmuimdb.com/Sergei Bachlakov

Nah, untuk tujuan yang baik dan preventif, bisa jadi menilai seseorang berdasarkan penampilan luarnya akan berguna. Namun bukan berarti kamu bisa melakukannya setiap saat ya. Ingat bahwa ini berguna selama tujuannya demi kebaikan bersama.

Baca juga: Ternyata Komputer Bisa Mengidentifikasi Gendermu Berdasarkan Gaya Mengetikmu

Topik:

Berita Terkini Lainnya