Punya Burung Peliharaan? Catat 8 Makanan Terbaik Pelengkap Nutrisinya

Yang ngaku pecinta burung, sudah tahu belum?

Bagi pecinta burung, menikmati suara merdu dan keindahan warna bulu dari seekor burung adalah suguhan luar biasa. Mereka bahkan rela merogoh kocek lebih untuk memiliki koleksi burung yang berkualitas.

Nah, kalau kamu tertarik memelihara seekor burung, kamu harus tahu dulu seperti apa cara merawat, memberi sangkar yang baik, termasuk makanan apa saja yang bisa memenuhi segala nutrisi supaya burung tetap sehat.

Apalagi kalau kamu merawat burung itu dari kecil, tentu kamu harus memperkenalkan makanan dengan tekstur, rasa dan warna yang bervariasi ke dalam mangkuknya supaya si burung gak bosan. Yuk, kenali makanan terbaik apa saja yang aman dan mampu melengkapi nutrisi burung peliharaanmu!

1. Bayam

Punya Burung Peliharaan? Catat 8 Makanan Terbaik Pelengkap Nutrisinyaunsplash.com/chiarraconti

Jenis sayuran berdaun hijau menjadi menu tambahan yang bagus untuk diet sehat semua jenis burung peliharaan. Kalau gak ada bayam, kamu juga bisa menggantinya dengan selada dan kangkung. Sayuran hijau memiliki nutrisi dan antioksidan yang mampu meningkatkan sistem kekebalan burung peliharaanmu.

Untuk burung dengan bobot gemuk, bayam dan jenis sayuran hijau lainnya bisa membuat perut terasa penuh sekaligus mengurangi jumlah kalori yang dikonsumsi. Semua burung menyukai jenis makanan satu ini, terutama Kakaktua dan Parrot.

2. Kacang polong

Punya Burung Peliharaan? Catat 8 Makanan Terbaik Pelengkap Nutrisinyaunsplash.com/Mikołaj Idziak

Jenis makanan lezat lain yang punya nutrisi bagus untuk burung adalah kacang polong. Sajikan saja kacang polong dalam bentuk yang masih mentah, dan biarkan burung merasakan teksturnya yang crunchy. 

Hampir sebagian besar jenis burung menyukai menu satu ini. Protein nabati yang tinggi dalam kacang polong, bagus untuk menjaga kesehatan tulang dan otot pada burung. 

Baca Juga: Bisa Jadi Bodyguard, 5 Manfaat Pelihara Kucing untuk Kesehatan Mental

3. Brokoli

Punya Burung Peliharaan? Catat 8 Makanan Terbaik Pelengkap Nutrisinyaunsplash.com/FOODISM360

Tahukah kamu, kalau brokoli lebih dari sekadar jadi makanan lezat bagi burung? Berbeda dengan burung-burung yang terbang liar, burung peliharaan yang menghabiskan waktunya dalam sangkar, mungkin melewatkan beberapa jenis kebutuhan nutrisi seperti sinar matahari yang kaya akan vitamin D.

Untuk itu, ia memerlukan tambahan nutrisi dari sumber makanan yang baik, dan brokoli jadi rekomendasi karena mengandung vitamin D yang diperlukan oleh burung peliharaan.

4. Paprika

Punya Burung Peliharaan? Catat 8 Makanan Terbaik Pelengkap Nutrisinyaunsplash.com/kaipilger

Mungkin belum banyak pemilik burung peliharaan yang tahu kalau paprika juga bisa jadi menu tambahan yang bagus untuk kesehatan burung. Pilihlah paprika yang masih segar dan gak perlu cemas dengan rasanya yang pedas. Tahukah kamu kalau burung gak punya sensor terhadap rasa pedas seperti halnya manusia?

So, gak masalah kalau paprika jadi menu tambahan supaya jenis makanan burung lebih bervariasi. Kandungan vitamin C, karoten dan serat dalam paprika sangat baik untuk kesehatan burung peliharaan.

5. Wortel

Punya Burung Peliharaan? Catat 8 Makanan Terbaik Pelengkap Nutrisinyaunsplash.com/Jonathan Pielmayer

Gak hanya jadi makanan favorit kelinci, wortel juga menjadi menu andalan para burung. Berikan saja wortel mentah yang sudah dicuci, sebab nutrisi wortel paling baik dikonsumsi dalam kondisi mentah. Sayuran segar kaya vitamin ini mengandung beta karoten tinggi yang baik untuk kesehatan mata dan diperlukan semua spesies burung.

Bagi burung, wortel punya aroma yang enak buat dimakan. Untuk ukuran burung yang punya paruh atau gigitan kecil, kamu bisa memberi wortel yang sudah diparut. Sedangkan burung besar seperti Macaw, berikan saja dalam bentuk utuh. Tekstur wortel yang renyah juga bisa melatih kekuatan rahang burung saat memakannya.

6. Melon

Punya Burung Peliharaan? Catat 8 Makanan Terbaik Pelengkap Nutrisinyaunsplash.com/Oriol Portell

Kandungan vitamin C dalam melon baik untuk memelihara sistem kekebalan tubuh pada burung peliharaan. Kalau gak ada melon, kamu juga bisa menggantinya dengan blewah, semangka juga buah labu yang kaya akan serat.

Ragam jenis buah ini sangat baik untuk saluran pencernaan burung peliharaan. Potong saja sepotong buah melon dan hadiahkan pada burung tercinta, pasti dia bakal suka.

7. Taoge

Punya Burung Peliharaan? Catat 8 Makanan Terbaik Pelengkap Nutrisinyaresepkoki.id

Taoge bisa menjadi camilan renyah yang enak buat burung peliharaan. Kecambah satu ini juga punya kandungan gizi tinggi yang menunjang kesehatan burung peliharaan. Kalau burung kurang suka jenis kacang-kacangan, taoge adalah solusinya. Taoge lebih disukai oleh burung pemakan biji-bijian seperti Kenari, Lovebird dan Finch. Taoge bahkan dinilai mampu meningkatkan kualitas suara merdu pada burung peliharaan.

8. Buah berry

Punya Burung Peliharaan? Catat 8 Makanan Terbaik Pelengkap Nutrisinyaunsplash.com/Joanna Kosinska

Buah-buahan berwarna gelap seperti buah berry mengandung vitamin C dan vitamin K yang tinggi sehingga mendukung sistem dan kekebaĺan tubuh pada burung. Selain rasanya yang lezat, buah berry juga berperan sebagai antioksidan yang baik. Kamu bisa memberikan buah berry beberapa kali dalam seminggu.

Pada burung peliharaan, sebaiknya porsi buah jangan terlalu banyak, sebab kandungan kadar gula alami yang tinggi dalam buah berry bisa memicu masalah kesehatan pada sebagian jenis burung.

Itulah beragam makanan dengan nutrisi terbaik demi kesehatan burung peliharaan. Semoga informasi di atas bermanfaat, ya!

Baca Juga: Catat! 5 Hal yang Harus Dilakukan Agar Kelinci Peliharaan Tetap Sehat

Nita Nurfitria Photo Verified Writer Nita Nurfitria

Hai !

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya