TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Atlet Bulu Tangkis dengan Smash Terkencang, Ada Nama Lee Chong Wei

Ada idolamu kah di daftar ini?

Instagram.com/leechongweiofficial

Jakarta, IDN Times - Pukulan smash kerap jadi senjata mematikan milik atlet bulu tangkis. Teknik satu ini sering jadi andalan atlet tepok bulu untuk mengumpulkan pundi-pundi poin.

Tak pelak di setiap pertandingan kita akan menemukan pukulan pebulutangkis yang begitu cepat seperti kilat. 

Siapa sangka, ada sejumlah nama yang tercatat memiliki pukulan smash terkencang di dunia bulu tangkis. Kecepatannya bahkan enggak kalah kencang dengan kecepatan mobil balap.

Lantas siapa pemilik pukulan terkencang di kancah bulu tangkis dunia? Berikut lima rekor smash bulutangkis tercepat yang berhasil dihimpun IDN Times. 

1. Mads Pieler Kolding

Badmintonfamly.com

Pemain ganda Denmark ini menduduki peringkat pertama atlet dengan pukulan smash paling kencang dengan catatan 426 kmph.

Pukulan maut ini dikeluarkannya saat menjalani laga Premier Badminton Lague (PBL) 2017 lalu. Kala itu dia tercatat mengejutkan lawan dengan smash-nya dan mengakhiri rally panjang.

Mads Pieler Kolding jadi satu-satunya atlet ganda yang masuk dalam jajaran atlet dengan pukulan smash terkencang.

2. Lee Chong Wei

hype.my

Wakil Malaysia Lee Chong Wei terkenal dengan smash kerasnya. Menduduki peringkat kedua, Lee Chong Wei tercatat sebagai tunggal putra dunia dengan pukulan smash paling kencang.

Lee Chong Wei punya pukulan smash dengan catatan 408 kmph. Hal itu dilakukannya saat masih aktif sebagai atlet beberapa waktu silam.

Siapa yang rindu smash keras Lee Chong Wei nih?

3. Jan O Jorgensen

Jan O Jorgensen dalam pertandingan terakhirnya sebelum pensiun, Denmark Open 2020 (Tangkap layar YouTube/BWF TV)

Siapa yang tak kenal dengan tunggal putra Denmark satu ini. Jan O Jorgensen ternyata punya smash yang kencang, lho.

Smash Jorgensen tercatat di angka 408 kmph. Beda tipis dengan Lee Chong Wei. Salah satu pertandingan dengan smash kerasnya yang sulit dilupakan adalah laga Malaysia Open Superseries Premier 2016 melawan wakil tuan rumah Lee Chong Wei di babak semi-final.

4. Viktor Axelsen

bwfworldtour.bwfbadminton.com

Tunggal putra muda Denmark, Viktor Axelsen juga tercatat punya pukulan yang tak kalah hebat. Axelsen memiliki catatan smash berkecepatan 404 kmph.

Pukulan smash 404 kmph Axelsen sempat memukau penonton dalam laga Japan Open 2015 lalu.

Peraih medali perunggu Olimpiade Rio de Janeiro 2016 ini memang digadang-gadang jadi pengganti legenda bulu tangkis Denmark lainnya Peter Gade dan Jan O Jorgensen.

Baca Juga: 10 Atlet Bulutangkis Ini Dinilai Cocok Membintangi Film, Setuju?

5. Parupalli Kashyap

Parupalli Kashyap (Website/bwfbadminton.com)

Tunggal putra India Parupalli Kashyap punya catatan smash berkecepatan 401 kmph. Meski namanya tak lagi muncul dalam deretan peringkat atas dunia, sosok Parupalli pernah jadi unggulan India, lho.

Turnamen terakhir yang diikuti Parupalli dalam kondisi fit adalah Japan Open Superseries 2015. Di sana smash 401 kmph nya tercipta. Catatan ini sama dengan milik wakil Tiongkok, Lin Dan, yang juga menciptakan smash terkerasnya di turnamen yang sama.

6. Ratchanok Intanon

Tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon berlaga di Indonesia Masters 2020 (IDN Times/Kevin Handoko)

Tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon juga punya pukulan smash yang tak kalah kuat. Berdasarkan catatan, dia pernah melakukan smash berkecepatan 372 kmph.

Pukulan ini tercipta ketika wakil kebanggaan Thailand ini berlaga di Malaysia Open 2016 lalu.

Wah, enggak heran Ratchanok jadi ancaman buat tunggal putri dunia ya?

Baca Juga: 11 Pemain Bulu Tangkis Terbaik Indonesia Sepanjang Masa, Wajib Tahu!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya