TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[BREAKING] Praveen/Melati Rebut Tiket Perempat Final Olimpiade Tokyo

Tiket babak perempat final pertama Indonesia

Ganda campuran bulutangkis Indonesia Praveen Jordan (belakang) dan Melati Daeva Oktavianti. (REUTERS/Leonhard Foeger)

Jakarta, IDN Times - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, lolos ke babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020, Minggu (25/7/2021).

Tiket perempat final diraih Praveen/Melati setelah pasangan Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, berhasil membekuk wakil Australia, Simon Wing Hang Leung/Gronya Somerville, dalam straight game dengan skor 21-7, 21-15.

Praveen/Melati sebelumnya sudah memenangkan laga kontra wakil Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje, dalam dua game langsung dengan skor 24-22, 21-19.

Sehari sebelumnya, Praveen/Melati membekuk Simon/Gronya usai berlaga panjang dalam rubber set dengan skor 20-22, 21-17, 21-13.

Praveen/Melati menjadi wakil Indonesia pertama yang mengantongi tiket babak perempat final Olimpiade Tokyo 2020.

Laga antara Praveen/Melati dan Yuta/Arisa akan menjadi laga penentuan juara grup C ganda campuran Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Raih Medali Perak Olimpiade Tokyo, Eko Yuli Irawan Catat Sejarah

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya