TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Juara Dunia Junior dari Indonesia Tembus Babak Utama Thailand Masters!

Semangat, Leo/Daniel! Lolos terus ke babak selanjutnya ya!

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di turnamen Thailand Masters 2020 (IDN Times/PBSI)

Jakarta, IDN Times - Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sukses membuka debut mereka di level senior dalam kejuaraan Thailand Masters 2020 hari ini (21/1). Leo/Daniel lolos ke babak utama usia mengalahkan wakil Thailand, Maneepong Jongjit/Krit Tantianankul di babak kualifikasi.

Leo/Daniel menjalani laga dalam rubber set dan menang dengan skor 22-24, 21-17, 21-18. Angka ini membawa Leo/Daniel lolos ke babak utama.

Baca Juga: Daftarkan 38 Nama di Thailand Masters 2020, Indonesia Bawa Pemain Muda

1. Tak manfaatkan set pertama dengan baik

badmintonindonesia.org

Set pertama kurang dimanfaatkan dengan baik oleh Leo/Daniel. Keduanya sempat tertinggal jauh di awal set meski sempat mengejar ketertinggalan.

Interval set pertama harus diikhlaskan Leo/Daniel dimenangkan Thailand dengan skor 11-10. Tak mampu ambil alih kontrol permainan, Thailand terus menambah keunggulan membuat Leo/Daniel harus bersusah payah mengejar poin terus menerus. Set pertama berakhir, Leo/Daniel tertinggal dengan skor 22-24.

2. Ambil alih permainan di set kedua dan tahan langkah Thailand

Pasnagan ganda putra junior, Leo Carnando/Daniel Marthin di ajang Kejuaraan Dunia Junior 2019. IDN Times/PBSI

Di set kedua, Leo/Daniel ambil alih pertandingan. Pasangan juara dunia junior 2019 ini unggul dari Thailand dan mengamankan interval dengan skor 11-9.

Usai turun minum, Leo/Daniel terus menambah poin keunggulan. Set kedua berakhir dengan skor 21-17 keunggulan untuk Leo/Daniel.

Baca Juga: Bintang Dunia Berbondong-bondong Mundur dari Thailand Masters 2020!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya