TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Merek Raket Bulu Tangkis Terpopuler yang Banyak Dipakai Atlet Dunia

The Minions malah sempat jadi bintang iklannya, lho!

raket bulu tangkis terpopuler dunia (instagram.com/adidasbadminton)

Raket adalah "senjata" utama bagi atlet bulu tangkis saat berlaga. Berawal dari kayu dan berbentuk kotak, perlahan raket pun mengalami perubahan bentuk dan bahan baku.

Setelah pakem dengan bentuk bulat berbahan alumunium dengan anyaman senar, barulah produksi raket kian berkembang hingga bermunculan merek-merek populer. Berikut sederet merek raket terpopuler yang kerap jadi pilihan para atlet dunia.

1. Yonex

raket bulu tangkis terpopuler dunia (instagram.com/yonex_badminton)

Kalau bicara raket, yang terbesit pertama kali pasti Yonex, bukan? Merek ternama asal Jepang ini memang cukup banyak beredar di pasaran dan sering menjadi sponsor dalam kejuaraan internasional. Gak heran kalau orang awam pun kerap merasa seolah belum afdal kalau membeli raket tanpa melirik merek Yonex.

Sejak berdiri tahun 1946, Yonex terbilang menjadi merek paling populer di dunia. Meski Yonex juga memproduksi peralatan olahraga lainnya, raket tetap jadi produk primadona. Bahkan, pasangan ganda putra nomor satu dunia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon , pernah jadi bintang iklan Yonex, lho.

2. Li-Ning

raket bulu tangkis terpopuler dunia (instagram.com/liningbadminton)

Menempati posisi kedua ada raket merek Li-Ning yang juga gak kalah tenar dan dipakai banyak atlet dunia. Usut punya usut, merek raket yang berasal dari China ini diambil dari nama seorang mantan atlet senam, Li Ning.

Berdiri sejak tahun 1989, raket Li-Ning sudah banyak jadi pilihan para atlet bulu tangkis ternama. Bahkan, Anthony Ginting dan Chen Long sempat menjadikan merek ini untuk senjata di beberapa laga dalam kejuaraan dunia.

Baca Juga: 10 Potret Greysia Polii saat Pegang Raket di Lapangan, Penuh Ekspresi!

3. Victor

raket bulu tangkis terpopuler dunia (instagram.com/victorsport_official)

Victor merupakan merek raket berikutnya yang menduduki peringkat ketiga paling populer di dunia. Sejak 1968, merek keluaran Taiwan yang namanya terinspirasi dari victory atau 'kemenangan' ini sudah memproduksi berbagai alat olahraga.

Nama Victor sebagai merek raket mulai meroket sejak dipakai Tontowi Ahmad/Lilyana Natsir saat memenangi All England hingga digaet menjadi brand ambassador. Raket Victor juga jadi pilihan atlet ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, saat berlaga di OlimpiadeTokyo 2020, lho.

4. Carlton

raket bulu tangkis terpopuler dunia (instagram.com/hkvittinghus)

Selanjutnya, ada raket merek Carlton yang berasal dari Inggris. Masuk daftar merek raket terpopuler dunia, Carlton yang sudah berdiri sejak tahun 1964 ini merupakan anak perusahaan dari Dunlop Slazenger Internasional yang berlokasi di kota Greenville, Carolina Selatan.

Carlton juga dikenal kerap menciptakan berbagai inovasi, di antaranya merancang dan membuat raket yang seluruhnya berbahan logam. Selain itu, Carlton juga menjadi yang pertama membuat raket stainless steel dan produsen pertama yang membuat raket one-piece.

5. Adidas

raket bulu tangkis terpopuler dunia (instagram.com/adidasbadminton)

Banyak dikenal sebagai merek produk olahraga ternama, Adidas juga gak mau ketinggalan meluncurkan raket. Menariknya, raket Adidas dibuat dengan sangat serius untuk urusan bahan hingga keseimbangan, termasuk keunggulan kenyamanan bagi tipe pemain ofensif.

Dua seri terpopuler raket Adidas adalah adiPower untuk tipe menyerang yang mengandalkan kekuatan dan raket adiZero yang bertujuan sebagai pertahanan yang lebih baik terutama untuk permainan di tengah lapangan.

6. Wilson

raket bulu tangkis terpopuler dunia (instagram.com/misakimatsutomo92)

Giliran Wilson, raket yang berasal dari Amerika Serikat yang juga gak kalah populer dengan sederet raket sebelumnya.

Masuk daftar raket terpopuler, gak heran kalau raket merek ini makin banyak digunakan oleh tipe pemain yang lebih berpengalaman. Usut punya usut, raket merek ini pernah dipakai oleh juara Olimpiade Rio 2016 asal Jepang, Misaki Matsutomo.

Baca Juga: 10 Potret Lucu Raket Badminton Ini Antimainstream, Fix Juara Olimpiade

Verified Writer

T y a s

menulis adalah satu dari sekian cara untuk menemui ketenangan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya