TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Inilah Jumlah Wakil Tiap Negara Di Babak Semifinal Malaysia Open 2018

China mendominasi!

bola.com

Malaysia Open 2018 sudah bergulir sejak selasa (26/7/18) dan hari ini sudah memasuki babak semifinal. Sayangnya turnamen BWF World Tour Super 750 ini kurang berpihak kepada tim Indonesia. Dari banyaknya wakil yang turun di turnamen ini, hanya ada dua wakil Indonesia yang mampu menembus babak semifinal.

Dua wakil andalan Indonesia yang merupakan unggulan pertama di turnamen ini, Tontowi/Liliyana dan Kevin/Marcus harus terhenti di babak perempat final kemarin. Tontowi/Liliyana harus menyerah dari pasangan suami istri asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock dengan rubber set 14-21 23-21 13-21.

Sedangkan pasangan ganda putra nomor 1 dunia, Kevin/Marcus harus kalah dari pasangan China, He Jiting/Tan Qiang dengan skor yang cukup mudah 17-21 11-21.

Dengan kekalahan dua andalannya, Indonesia masih berpeluang meraih gelar di turnamen ini melalui tunggal putra dan ganda putri, Tommy dan Della/Rizki.

Berikut daftar lengkap wakil tiap negara yang lolos ke babak semifinal Malaysia Open 2018.

1. China mendominasi dengan 6 wakil

xinhuanet.com

China masih menjadi tim terkuat dengan 6 wakilnya di babak semifinal. Semua sektor masih memiliki wakil, hanya tunggal putra yang tidak tersisa setelah wakil andalannya, Shi Yuqi yang merupakan unggulan ketiga harus kalah oleh pemain Indonesia, Tommy Sugiarto dengan rubber set 21-13 13-21 13-21. Berikut wakil China di babak semifinal:

  • Ganda campuran: Zheng Siwei/Huang Yaqiong, Wang Yilyu/Huang Dongping
  • Ganda putra: Li Junhui/Liu Yuchen, He Jiting/Tan Qiang
  • Ganda putri: Chen Qingchen/Jia Yifan
  • Tunggal putri: He Bingjiao

2. Jepang dengan 5 wakilnya

japantimes.co.jp

Wakil terbanyak kedua setelah China adalah negara Jepang. Sama seperti China, Jepang juga masih memiliki wakil di setiap sektor, hanya saja tidak ada wakil di tunggal putri. Akane Yamaguchi yang merupakan unggulan kedua harus takluk dari pemain China, He Bingjiao. Berikut 5 wakil Jepang di babak semifinal:

  • Tunggal putra: Kento Momota
  • Ganda putra: Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda
  • Ganda putri: Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi
  • Ganda campuran: Yuta Watanabe/Arisa Higashino

3. Indonesia dan India masing-masing 2 wakil

badmintonindonesia.org

Tommy Sugiarto dan Della Rizki menjadi wakil Indonesia di babak semifinal. Tommy yang berhasil membuat kejutan di babak perempat final kemarin dengan mengalahkan unggulan 3 asal China, Shi Yuqi akan ditantang oleh pemain andalan tuan rumah, Lee Chong Wei. Dari 16 kali pertemuan, belum pernah sekalipun Tommy menang atas Lee dan ini adalah pertemuan ke 17 mereka.

Della/Rizki harus berhadapan dengan pasangan peraih medali emas Rio 2016 asal Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi. Ini adalah pertemuan kedua mereka, setelah pada pertemuan sebelumnya di All England tahun ini, pasangan Indonesia harus kalah dengan dua set langsung 12-21 14-21.

India juga memiliki dua wakil di babak semifinal, yaitu Kidambi Srikanth dan Pusarla V. Sindhu. Srikanth akan melawan pemain asal Jepang, Kento Momota. Sedangkan Sindhu akan melawan unggulan pertama, Tai Tzu Ying di babak semifinal hari ini.

Verified Writer

Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya