Debut Terry/Gloria Terhenti di Perempat Final Indonesia Masters 2026

- Debut Terry/Gloria terhenti di perempat final Indonesia Masters 2026.
- Terry/Gloria kesulitan membaca pola serangan lawan dan kalah 16-21, 19-21.
- Pasangan debutan tertinggal 3-7 pada fase awal pertandingan dan kalah dua gim langsung.
Jakarta, IDN Times – Langkah debut pasangan gado-gado Singapura/Indonesia, Hee Yong Kai Terry/Gloria Emanuelle Widjaja, harus terhenti di perempat final Indonesia Masters 2026. Mereka tersingkir usai kalah dari pasangan Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei, dengan skor 16-21, 19-21 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (23/1/2026).
Terry/Gloria belum mampu menemukan ritme permainan sejak awal gim pertama. Keduanya tampak kesulitan membaca pola serangan lawan dan membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan kondisi lapangan. Pasangan debutan itu tertinggal 3-7 pada fase awal pertandingan.
Usai interval, tekanan dari Chen/Toh semakin terasa. Wakil Malaysia tampil dominan dan memperlebar jarak keunggulan menjadi 14-7. Terry/Gloria mencoba bangkit dan memperkecil ketertinggalan, namun selisih angka tetap sulit dikejar.
Pada kedudukan 13-19, Terry/Gloria belum berhasil menemukan momentum kebangkitan. Gim pertama pun ditutup dengan kemenangan Chen/Toh 21-16.
Memasuki gim kedua, pertandingan berlangsung lebih ketat. Skor sempat imbang 7-7 sebelum Terry/Gloria tampil lebih agresif dan menutup interval dengan keunggulan 11-8.
Setelah jeda, Terry/Gloria mampu menjaga keunggulan hingga empat angka pada skor 14-10. Mereka bahkan masih memimpin 18-15. Namun, konsistensi permainan menurun di momen krusial. Chen/Toh memanfaatkan celah tersebut untuk menyamakan kedudukan menjadi 18-18.
Tekanan di akhir laga membuat Terry/Gloria kehilangan kendali. Pasangan Malaysia berhasil mengunci gim kedua dengan skor 21-19, sekaligus memastikan kemenangan dua gim langsung.
Hasil ini menandai berakhirnya langkah Terry/Gloria di Indonesia Masters 2026. Turnamen BWF Super 500 tersebut juga menjadi ajang debut resmi keduanya sebagai pasangan, yang harus terhenti di babak perempat final.














