Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Lando Norris (formula1.com)

Raihan posisi kedua yang didapat Lando Norris di GP Brasil merupakan podium ke-13 bagi Norris di Formula 1. Penampilan tersebut memang terbilang impresif bagi pembalap McLaren tersebut. Namun, Norris masih harus menunggu lebih lama lagi untuk meraih kemenangan perdana di Formula 1.

Norris saat ini merupakan pembalap dengan jumlah podium terbanyak tanpa kemenangan. Rekor yang sebenarnya tak bisa dibanggakan oleh seorang pembalap. Namun, melihat performanya yang kian matang, bukan tak mungkin ia akan memutus catatan tersebut dengan kemenangan.

1. Lando Norris konsisten naik podium musim ini

Lando Norris meraih podium kedua di GP Brasil 2023. (formula1.com)

Musim 2023 bisa dibilang menjadi musim terbaik Norris sejak debut bersama McLaren pada 2019. Dengan menyisakan dua balapan lagi, Norris kini telah mengoleksi 195 poin. Jumlah tersebut lebih banyak dari musim-musim sebelumnya.

Pembalap asal Inggris tersebut juga telah naik podium sebanyak 7 kali musim ini dengan 6 di antaranya podium kedua. Bahkan, Norris sempat mencetak empat podium secara beruntun dari GP Singapura hingga GP Amerika Serikat. Namun, ia tak kunjung berdiri di podium teratas.

Max Verstappen masih menjadi momok yang membuat Norris gagal menjadi juara. Pasalnya, pembalap Red Bull tersebut selalu menjadi juara ketika Norris naik podium kecuali di GP Singapura. Pada GP Singapura, Norris kalah dari pembalap Ferrari, Carlos Sainz. 

2. GP Rusia 2021 menjadi peluang terbaik Norris meraih kemenangan

Lando Norris gagal menjuarai GP Rusia 2021. (formula1.com)

Sebelum musim 2023, musim 2021 merupakan yang terbaik bagi Norris. Ketika itu ia mengakhiri musim di peringkat keenam dengan 160 poin dan mampu mencetak empat podium. Salah satunya terjadi di GP Italia ketika McLaren finis 1-2 dengan Daniel Ricciardo menjadi juara.

Momen terdekat Norris dengan kemenangan justru terjadi di GP Rusia. Ketika itu, Norris tampil apik pada sesi kualifikasi dengan menyabet pole position. Pada saat balapan, ia juga cukup nyaman memimpin balapan di Sirkuit Sochi tersebut.

Namun, hujan yang turun di tengah balapan membuat situasi berbalik bagi Norris. Ia menolak arahan timnya untuk berganti ke ban basah. Keputusan tersebut akhirnya berbuah fatal karena lintasan yang semakin basah membuatnya kesulitan mengendalikan mobilnya. Alhasil, Norris harus puas mengakhiri balapan di posisi ketujuh.

3. Norris samai rekor Nick Heidfeld

Nick Heidfeld (fia.com)

Koleksi 13 podium tanpa kemenangan yang diraih Lando Norris menyamai pencapaian Nick Heidfeld. Pembalap asal Jerman tersebut total meraih 5 podium ketiga dan 8 podium kedua. Sayang, Heidfeld tak sekali pun pernah menggapai puncak podium.

Performa terbaik Heidfeld terjadi ketika ia membela BMW Sauber pada 2005--2010. Ketika itu, BMW Sauber menjadi salah satu tim kuda hitam yang mampu menyaingi tim-tim besar, seperti Ferrari dan McLaren. Bahkan, mereka pernah finis 1-2 di GP Kanada 2008 ketika Heidfeld harus puas menjadi runner up di belakang Robert Kubica.

4. Ada beberapa pembalap yang menuai lebih banyak podium sebelum menang

Mika Hakkinen (formula1.com)

Kemenangan di Formula 1 memang tak mudah untuk diraih meski telah beberapa kali naik podium. Hal itulah yang dialami Mika Hakkinen, Patrick Depailler, Jean Alesi, dan Eddie Irvine. Keempat pembalap tersebut masing-masing meraih 15 podium sebelum meraih kemenangan perdana mereka di Formula 1.

Namun, kesabaran yang mereka tunjukkan akhirnya membuahkan hasil. Alesi meraih satu-satunya kemenangan di GP Kanada 1995, sementara Patrick Depailler dan Eddie Irvine masing-masing merengkuh 2 dan 4 kemenangan. Hakkinen bisa dibilang menjadi yang paling sukses dengan 20 kemenangan dan 2 gelar juara dunia.

Lando Norris masih cukup kesulitan meraih kemenangan meski beberapa kali naik podium musim ini. Lantas, perlu berapa podium lagi bagi Norris hingga akhirnya meraih kemenangan di Formula 1? Kita lihat saja.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team