Pada hari minggu (14/11/2021) nanti atau senin dini hari waktu Indonesia, Formula 1 akan kembali hadir. Kali ini balapan masih di benua Amerika, tepatnya GP Brazil di sirkuit Interlagos atau juga dikenal sebagai sirkuit Jose Carlos Pace. Sama seperti di GP Meksiko, Red Bull masih diunggulkan karena sukses meraih kemenangan lewat Max Verstappen pada gelaran terakhir.
Sayangnya, pada balapan kali ini tak ada wakil dari Amerika Selatan. Padahal, dulunya mereka punya beberapa pembalap berkualitas yang bahkan pernah menjadi juara dunia. Berikut tujuh pembalap Formula 1 asal Amerika Selatan yang pernah menang di GP Brazil.