Marc Marquez: Berkat Fans di Jerez, Saya Tidak Terjatuh

Marquez sukses finis keempat di Jerez

Jakarta, IDN Times - Gelaran MotoGP Spanyol yang dihelat di Jerez menyisakan banyak cerita. Selain keberhasilan Francesco Bagnaia finis di posisi pertama, cerita juga menjadi milik Marc Marquez, yang berstatus tuan rumah di balapan ini.

Marquez memang gagal masuk podium. Saat berebut posisi ketiga, dia kalah saing dengan Aleix Espargaro yang juga tampil apik. Namun, ada satu momen yang membuat Marquez dielu-elukan di Jerez dalam balapan kali ini. Momen apakah itu?

1. Marquez hampir terjatuh, tetapi bangkit lagi

Marc Marquez: Berkat Fans di Jerez, Saya Tidak TerjatuhMarc Marquez dan Alex Marquez (instagram.com/hrc_motogp)

Di balapan kali ini, persaingan jadi milik Jack Miller, Marc Marquez, dan Aleix Espargaro. Bagnaia, bersama Fabio Quartararo, sejak awal memang sudah mengamankan posisi pertama dan kedua. Mereka tidak tersusul.

Nah, persaingan ketat terjadi ketika Marquez, Miller, dan Espargaro berebut posisi ketiga. Miller tampak berusaha menutupi Marquez yang ingin menyusul Bagnaia dan Quartararo. Setelah melalui beberapa lap, Marquez akhirnya menyusul Miller.

Sialnya, dalam sebuah tikungan, Marquez hampir terjatuh. Namun, dengan kekuatan siku yang apik dan juga kemampuan motor yang baik, Marquez selamat. Meski gagal finis ketiga dan harus rela finis keempat, Marquez setidaknya masih bisa finis.

Baca Juga: Menilik Duel Seru Jack Miller dan Marc Marquez di Jerez

2. Marquez akui diselamatkan oleh suara fans

Marc Marquez: Berkat Fans di Jerez, Saya Tidak TerjatuhMarc Marquez dan Alex Marquez (instagram.com/hrc_motogp)

Marquez mengakui, dalam balapan kali ini, dia menggunakan instingnya untuk bertahan. Namun, perihal dirinya yang hampir jatuh, Marquez menyebut bahwa suara fans di Jerez-lah yang menyelamatkannya.

"Saya rasa, ketika saya hampir terjatuh di balapan tadi di Jerez, suara fans mengangkat mental saya. Suara itu menyelamatkan saya sehingga saya tidak jadi terjatuh dan bisa finis di posisi keempat," ujar Marquez, dilansir Motosan.

3. Marc Marquez masih tidak puas dengan motornya

Marc Marquez: Berkat Fans di Jerez, Saya Tidak Terjatuhmotogp.com

Meski tidak jadi terjatuh dan sukses finis keempat, nyatanya Marquez masih tidak puas dengan motornya. Menurut Marquez, motor yang dia gunakan dalam balapan di Jerez ini tidak beda jauh dengan yang dia pakai di Qatar.

"Saya masih belum nyaman dengan motor saya. Motor ini masih sama dengan yang saya pakai di Qatar. Intinya, saya masih harus terus memahami motor ini dalam beberapa balapan ke depan," ujar Marc Marquez.

Baca Juga: 10 Rekor Terbaru Para Pembalap MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya