Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi pada laga perdana putaran keempat Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (9/10/2025) dini hari WIB, di King Abdullah Sports City, Jeddah. Laga diprediksi berlangsung ketat, mengingat kepentingan yang sama untuk bisa menang demi membuka peluang lolos ke Piala Dunia 2026.
Ya, hasil duel nanti akan menjadi sangat penting. Tak cuma soal poin, tapi jumlah atau selisih gol juga bisa menjadi penentu bagi setiap tim di Grup F termasuk Indonesia, demi lolos ke Piala Dunia 2026. Namun, sebelum menyaksikan duel panas itu, berikut IDN Times sajikan tiga fakta menariknya.