TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain yang Bisa Jadi Tumbal Agar MU Juara

Solskjaer dianggap belum bisa memanfaatkan peran Ronaldo

Ole Gunnar Solskjaer. (breakingthelines.com)

Jakarta, IDN Times - Ole Gunnar Solskjaer kini menuju tahun ketiganya melatih Manchester United. Dalam jangka waktu tersebut, dia masih belum memberikan kontribusi berbentuk trofi ke salah satu klub Inggris tersukses itu.

Musim lalu, Solskjaer memang sukses membawa MU finis di posisi kedua Premier League dan melaju hingga final Liga Europa. Hal itu dipercaya telah menaikkan standar dan harapan MU bisa meraih hasil yang lebih baik di musim ini. Apalagi, dari segi materi pemain, MU memiliki kualitas luar biasa, jauh berbeda ketimbang musim lalu.

Legenda MU, Gary Neville, menyatakan jika pemain bintang tidak membuat sebuah tim jadi yang terbaik. Mendapatkan hasil yang terbaik dari Cristiano Ronaldo adalah pekerjaan rumah yang masih belum bisa diselesaikan oleh Solskjaer karena ingin menjaga seluruh pemainnya senang. Tetapi, hal demikian tidak bisa dilakukan, begitu setidaknya menurut Neville.

"MU perlu menempatkan pemain yang bekerja keras secara defensif di sekitar Cristiano Ronaldo. Mereka perlu pasukan yang mampu mendukung jenderalnya. MU punya banyak pemain bagus, tapi jika tidak kerja keras tetap tak menjuarai apa-apa. Ole perlu mengecewakan beberapa pemain yang memiliki label, harga, dan reputasi yang bagus," kata Neville dilansir Daily Mirror.

Baca Juga: Kayu Mati MU Susah Cari Klub Akibat Jarang Main, Kasihan

1. Anthony Martial

Anthony Martial. (independent.ie)

Anthony Martial memang tidak punya kemampuan tangguh dalam bertahan. Dia jarang turun membantu pertahanan saat MU diserang.

Performanya juga angin-anginan, membuat masa depannya di Old Trafford masih menjadi misteri. Rumor mengenai kepindahannya sempat mengemuka pada musim panas 2021 lalu. Martial dikabarkan bakal cabut ke Barcelona atau sejumlah klub di Italia.

2. Donny van de Beek

Donny van de Beek. (skysports.com)

Sial betul nasib Donny van de Beek. Di musim ini, dia baru tampil selama lima menit di Premier League.

Sebenarnya, tak adil buat Van de Beek terus-terusan dicadangkan. Dengan begitu, Solskjaer tak tahu potensi sebenarnya dari Van de Beek, apakah bisa jadi deep-lying playmaker atau gelandang bertahan.

3. Paul Pogba

Paul Pogba. (dailystar.co.uk)

Paul Pogba memang menjadi salah satu mesin penggerak di lini tengah MU. Tapi, sebenarnya Pogba punya karakter jelek sebagai gelandang.

Dia jarang buat membantu pertahanan. Pergerakan Pogba yang lambat jadi penyebabnya. Apalagi, saat duel-duel fisik, Pogba sering kalah meski tubuhnya cukup menjulang.

Insting Pogba dalam melepaskan tekel juga tak terlalu tajam. Makanya, Pogba harus mulai melatih kemampuannya bertahan.

4. Mason Greenwood

Mason Greenwood. (thetimes.co.uk)

Pemain muda potensial milik MU ini telah mencetak tiga gol dari tiga laga awal MU. Kemampuan menyerangnya tidaklah diragukan.

Greenwood semakin hari terus berkembang menjadi striker yang tajam. Tetapi, mungkin upaya dan kerja kerasnya dalam bertahan perlu dikembangkan lagi. Kalau tidak kunjung diperbaiki, bukan tak mungkin Greenwood tersingkir dari tim utama.  

Baca Juga: Ferguson Soroti Keputusan Solskjaer Cadangkan Cristiano Ronaldo

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya