potret Dani Alves (twitter.com/FCBarcelona)
Berkarier selama bertahun-tahun tentu membuahkan hasil. Dani Alves telah berkontribusi dalam 40 trofi yang diraih Barcelona, Juventus, Paris Saint-Germain, dan tim nasional Brasil. Ia juga punya satu medali emas di Olimpiade Tokyo pada 2021 lalu.
Di level liga, Dani Alves sukses meraih 6 kali gelar La Liga, 2 gelar Ligue 1, dan 1 gelar Serie A. Di level dunia, ia meraih 3 gelar FIFA Club World Cup, 3 gelar Liga Champions, 2 gelar Liga Europa, dan 4 gelar Piala Super UEFA. Ada juga 15 trofi domestik dan 4 trofi level internasional lainnya.
Dari statistik dan raihan trofi miliknya, Dani Alves pantas disebut sebagai salah satu legenda hidup di dunia sepak bola. Sang pemain sendiri diketahui punya keinginan untuk pensiun bersama Barcelona.