TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Gelandang Serang Terbaik di Kompetisi Top Eropa pada Musim 2020/2021

Ada tiga pemain Premier League

sbnation.com

Dalam sepak bola modern, gelandang serang menjadi salah satu posisi yang bisa menentukan jalannya pertandingan. Gelandang serang kerap kali memberikan umpan-umpan yang tak terduga. Selain itu, pemain yang beroperasi di posisi tersebut juga kerap kali bermain fleksibel dengan bergeser ke posisi mana pun.

Musim ini ada beberapa gelandang serang yang dianggap terbaik di liga top Eropa. Penilaian itu tentu tidak terlepas dari performa mereka bersama klubnya masing-masing. Siapa saja pemain tersebut? Check this out!

Baca Juga: 10 Potret Hakan Calhanoglu, Gelandang AC Milan yang Berparas Menawan

1. Hakan Calhanoglu (AC Milan) 

goal.com

Pemain internasional Turki itu bergabung dengan AC Milan dari Bayer Leverkusen pada tahun 2017 dengan nilai transfer sebesar 23 juta euro atau setara dengan Rp396 miliar. Awalnya, Calhanoglu sering kali tampil inkonsisten bersama Milan. Namun, pada musim ini ia berhasil menunjukkan performa terbaiknya untuk tim.

Pemain berusia 27 tahun itu sudah mengoleksi 9 gol serta 11 assist dalam 39 pertandingan di semua kompetisi. Namun, kontrak Calhanoglu akan selesai pada akhir musim ini di Milan. Jika memilih pergi dari AC Milan, sang pemain sepertinya tidak akan sepi peminat.

2. Jack Grealish (Aston Villa) 

goal.com

Pada awal musim ini, Aston Villa memang tampil cukup mengejutkan di ajang Premier League. Bahkan, tim asuhan Dean Smith itu sempat menembus posisi empat besar. Sayangnya, dalam beberapa bulan terakhir, Aston Villa cukup sering kehilangan banyak poin. Meski demikian, ada salah satu pemain yang selalu tampil konsisten, yakni Jack Grealish.

Pemain asal Inggris itu memiliki kreativitas dan kemampuan menggiring bola yang sangat baik. Sejauh ini, sang pemain sudah membukukan 7 gol serta 12 assist dalam 23 pertandingan di Premier League. Penampilan Grealish yang ciamik itu membuat dirinya mendapatkan panggilan pertama untuk tampil bersama tim nasional Inggris.

3. Thomas Muller (Bayern Munchen) 

goal.com

Walau usianya tak lagi muda, 31 tahun, Thomas Muller tetap tampil menjanjikan bersama Bayern Munchen pada musim ini. Buktinya, pemain asal Jerman itu berhasil mencetak 10 gol serta 18 assist dalam 29 pertandingan di Bundesliga. Catatan itu membuat Muller menjadi pemain dengan torehan assist terbanyak bagi Bayern Munchen.

Oleh karena itu, tak mengherankan jika sang pemain selalu menjadi andalan Hansi Flick. Tidak hanya tampil apik di musim ini, Muller juga bermain cemerlang pada musim lalu dengan koleksi lebih dari 20 assist.

4. Kevin De Bruyne (Manchester City) 

skysports.com

Kevin De Bruyne bisa dibilang sebagai salah satu gelandang serang yang tampil konsisten dalam beberapa tahun terakhir. Pemain asal Belgia itu merupakan pemain kunci Pep Guardiola di setiap pertandingannya. Walau dibeli dengan biaya yang cukup mahal, De Bruyne berhasil menjawabnya dengan penampilan yang sangat baik.

Musim ini pemain berusia 29 tahun itu sudah menciptakan 5 gol serta 11 assist dalam 24 pertandingan di Premier League. Kepergian David Silva dari Manchester City pada musim lalu seperti tidak berpengaruh besar bagi tim karena adanya sosok De Bruyne.

Baca Juga: 5 Gelandang yang Bisa Berduet dengan Bruno Fernandes di Lini Tengah MU

Verified Writer

Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya