TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Pemain Ekuador di Piala Dunia 2022 Main di Liga Domestik

Semua kiper merumput di Liga Pro Ekuador

Hernan Galindez ketika berlatih bersama Timnas Ekuador. (instagram.com/hernangalindez)

Timnas Ekuador sudah merilis 26 pemain yang dibawa ke Piala Dunia 2022 Qatar. Mayoritas pemain yang ditunjuk Gustavo Alfaro ini tengah meniti karier di Eropa dan beberapa liga top Amerika Latin serta Major League Soccer (MLS). 

Kendati demikian, ada empat pemain Ekuador di Piala Dunia 2022 main di liga domestik. Berikut pemain Timnas Ekuador di Liga Pro Ekuador dan liga di bawahnya.

1. Moises Ramirez (Independiente del Valle)

Moises Ramirez kala membela Timnas Ekuador U-20. (instagram.com/moi_oficial1)

Moises Ramirez termasuk salah satu pemain termuda di Timnas Ekuador di Piala Dunia 2022 Qatar. Pemain yang masih berusia 22 tahun ini membela Independiente del Valle sejak 2018 lalu. Namun, ia sempat dipinjamkan ke Real Sociedad B selama semusim. 

Sebelum membela Timnas Ekuador, Ramirez sempat menjadi kiper utama Timnas Ekuador U-20 di Piala Dunia U-20 2019 Polandia. Kala itu, Ekuador mampu menembus semifinal dan meraih medali perunggu.

Baca Juga: Skuad Ekuador untuk Piala Dunia 2022: Dari Pemain Muda Sampai Senior

2. Hernan Galindez (SD Aucas)

Hernan Galindez kala membela Timnas Ekuador. (instagram.com/hernangalindez)

Hernan Galindez merupakan kiper yang ikut dibawa ke Qatar. Ia baru mengawali kariernya bersama SD Aucas pada musim panas 2022 ini. Sebelum itu, pemain berusia 35 tahun ini punya banyak pengalaman merumput di Argentina, Chile, hingga Ekuador. 

Galindez sempat mendapatkan kesempatan membela La Tri di Copa America, Kualifikasi Piala Dunia, hingga pertandingan persahabatan. Sayangnya, ia masih menjadi pilihan kedua pelatih Gustavo Alfaro di Piala Dunia 2022 Qatar.

3. Alexander Dominguez (LDU Quito)

Alexander Dominguez ketika berlatih bersama Timnas Ekuador. (instagram.com/alexander_dominguez_22)

Alexander Domínguez tercatat sebagai kiper utama Timnas Ekuador. Pemain senior berusia 35 tahun ini kembali ke klub masa kecilnya, LDU Quito, pada musim panas 2022. Ia sempat memperkuat beberapa tim besar Amerika Latin, seperti Monterrey dan Velez Sarsfield. 

Dibawanya Dominguez ke Qatar oleh Gustavo Alfaro bukan sebuah kejutan. Pasalnya, ia sudah memiliki caps bersama La Tri sebanyak 68 kali. Alhasil, ia dipastikan menjadi andalan di skuad inti Timnas Ekuador di Piala Dunia 2022 Qatar.

4. Kevin Rodriguez (Imbabura SC)

Kevin Rodríguez saat membela Imbabura SC. (instagram.com/kevin_larola11)

Kevin Rodriguez menjadi nama tak terduga di Timnas Ekuador di Piala Dunia 2022 Qatar. Sebab, pemain muda berusia 22 tahun ini hanya berkarier di klub divisi dua Ekuador, Imbabura SC. 

Selain itu, sang striker belum pernah sama sekali masuk ke dalam Timnas Ekuador dalam beberapa tahun terakhir. Ia baru membela La Tri sebanyak satu kali dalam pertandingan persahabatan melawan Irak beberapa hari lalu.

Baca Juga: FIFA Ketok Palu! Ekuador Tetap Main di Piala Dunia Qatar 2022

Verified Writer

Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya