TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Snus, Benda Menghebohkan yang Bikin Pemain Manchester City Penasaran

Pep Guardiola sendiri pun tidak tahu apa keuntungan penggunaan snus

krsby.no

Snus kini menjadi perbincangan di kalangan pesepakbola Inggris. Beberapa waktu lalu, sebuah foto yang menampilkan Jamie Vardy tengah membawa benda yang diduga adalah snus pada saat membela timnas Inggris di ajang Piala Eropa 2016 lalu. Para pemain Manchester City pun dibuat penasaran dengan benda tersebut. Kira-kira aman tidak benda snus dan termasuk legal?

1. Pep Guardiola pun memberi tahu kepada anak asuhnya tentang snus

mykhel.com

Dilansir dari BBC, pelatih Manchester City, Pep Guardiola, tak mau ketinggalan soal penggunaan snus yang kini diperbincangkan oleh para pesepakbola di Inggris. Bahkan, saking penasarannya baik itu Pep maupun anak asuhnya sampai bertanya kepada dokter klub mengenai ini. Menurut dokter klub, penggunaan snus dianggap berbahaya karena benda tersebut merupakan tembakau tanpa asap yang digunakan sebagai stimulan. Anak asuhannya sudah diberitahu dan diarahkan mengenai penggunaan ini.

Guardiola sendiri tidak tahu apa kelebihan dari penggunaan snus. "Dokter berbicara tentang hal itu dengan para pemain pagi ini. Saya tidak tahu manfaat kesenangan itu," ujar Guardiola yang dikutip dari BBC.

2. Beberapa waktu lalu, beredar foto Jamie Vardy membawa snus

le-grove.co.uk

Beberapa waktu lalu, beredar foto Jamie Vardy yang sedang membawa benda diduga adalah snus saat bersama timnas Inggris. Sejak saat itu juga, benda tersebut pun menuai banyak pertanyaan dari para pesepakbola lainnya. Vardy sendiri mengaku sudah lama mengkonsumsi snus sejak bergabung bersama Leicester.

"Ketika saya bergabung dengan Leicester, saya mulai menggunakan snus, yang merupakan tambalan nikotin yang ditempatkan pada gusi selama 10 menit atau lebih. Dulu saya memiliki kebiasaan aneh pada malam di Fleetwood, tetapi salah satu pemuda memperkenalkan saya ke snus ketika saya menandatangani untuk Leicester dan saya menemukan mereka untuk membantu saya bersantai. Sudah banyak pemain yang menggunakannya dan beberapa pemain ada juga yang bermain dengan menggunakan snus selama pertandingan," ungkap Vardy melalui autobiografi yang dikutip dari BBC.

Sebenarnya, snus secara hukum legal untuk dikonsumsi akan tetapi karena khawatir akan terjadinya kanker, benda ini dilarang jual di seluruh Britania Raya sejak tahun 1992 hingga sampai saat ini. Namun demikian Vardy bisa memperoleh benda ini pada beberapa tahun yang lalu meski sudah dilarang dijual di sana sejak lama.

Verified Writer

Christ Bastian Waruwu

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya