TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mantan Bintang Real Madrid Ini Selangkah Lagi Jadi Pelatih Tim Nasional

Dari De Gea hingga Juan Mata pernah rasakan tangan dinginnya

Persatuan Sepabola Seluruh Indonesia (PSSI) secara pasti menyebut bahwa mereka telah menetapkan satu nama sebagai pelatih baru tim nasional Indonesia. Wakil Ketua UMUM PSSI, Joko Driyono, dikutip dari Liputan6.com, menyebut kalau pihaknya sudah menentukan antara dua kandidat kuat pengganti Alfred Riedl, yakni Luis Fernandez dan Luis Milla Aspas.

Namun, sejak awal pekan ini, nama Milla begitu santer terdengar pasti menjadi suksesor Riedl. Namanya pun sudah diberitakan oleh berbagai media. Bahkan, kabar yang beredar menyebutkan bahwa Milla akan diperkenalkan minggu depan. Namun, siapa sih Milla? Namanya memang terdengar asing. Meski begitu, prestasi Milla gak bisa dianggap remeh. Ini dia fakta soal Luis Milla.

Luis Milla pernah bawa timnas muda Spanyol juara EURO.

Juan Echeverria/marca.com

Milla yang merupakan orang asli Spanyol ini pernah menukangi U-21 negara asalnya. Pada 2011, Luis Milla membawa timnas U-21 Spanyol yang berisi nama-nama pemain tenar sekarang. Saat itu skuat spanyol diisi David De Gea, Juan Mata, Ander Herrera, Thiago Alcantara, Javi Martinez sampai Cesar Azpilicueta.

Baca Juga: Persebaya Kembali Diakui PSSI, Perjuangan Bonek Akhirnya Terbayarkan!

Pengalaman melatih klub Spanyol pun pernah dirasakan Luis Milla.

as.com

Sebelum menjadi pelatih timnas U-21 Spanyol, Luis Milla pernah menjadi asisten Michael Laudrup di Getafe CF pada musim 2007/2008. Luis Milla pun pernah melatih Al-Jazira di kompetisi Uni Emirat Arab usai lepas dari timnas U-21 Spanyol.

Karier kepelatihan Luis Milla kurang mulus di 2016.

Imago via livefutbol.com

Meski begitu, Luis Milla yang pernah menjadi bintang Real Madrid ini sempat gagal dalam kepelatihan. Awal musim 2016/2017, Luis Milla sempat menjadi pelatih Real Zaragoza di Segunda. Namun, hanya dalam empat bulan, Luis Milla dipecat Zaragoza. Pasalnya, klub yang bermarkas di La Romareda itu gagal meraih poin dalam enam pertandingan terakhir.

Pengalaman Luis Milla sebagai pemain begitu manis.

bola.net

Milla memulai karier senior di Barcelona B, Segunda. Setelah itu, tim Barcelona senior pun menariknya ke La Liga. 54 pertandingan setelahnya, rival Barcelona, Real Madrid memboyongnya. Di situlah kariernya melejit. Tujuh tahun berseragam El Real, Luis Milla mengemas 165 pertandingan di La Liga. Milla pun mengakhiri karier di Valencia pada 2001.

Baca Juga: Pelatih Ini Santer Dikabarkan Akan Menukangi Timnas Indonesia

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya