TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Target Shin Tae Yong di 3 Laga Kualifikasi Piala Dunia 2022

Timnas Indonesia bakal uji coba lawan Afganistan dan Oman

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (IDN Times/Ilyas Listianto Mujib

Jakarta, IDN Times - Pelatih Shin Tae Yong mencanangkan target tinggi buat Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2022. Walau sudah tak menentukan lantaran sudah pasti tersingkir, Ia ingin anak asuhnya tampil maksimal dalam tiga laga sisa.

Mentas di Grup G, Skuat Garuda masih menyisakan laga melawan Thailand (3 Juni 2021), Vietnam (7 Juni 2021), dan Uni Emirat Arab (11 Juni 2021). Seluruh laga tersebut bakal dilangsungkan di UEA.

"Saya hanya ingin pemain fokus di sisa laga kualifikasi Piala Dunia 2022. Oleh sebab itu, saya terus menitikberatkan masalah mental di sisa waktu sebelum pertandingan," kata Shin Tae Yong dikutip YouTube PSSI.

Baca Juga: Shin Tae Yong: Pemain Indonesia Lelet

1. Momentum untuk masa depan sepak bola Indonesia

Pelatih asal Korea Selatan saat memimpin latihan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (IDN Times/Herka Yanis)

Pelatih asal Korea Selatan itu juga meminta kepada anak-anak asuhnya agar bisa meraih kemenangan di tiga pertandingan sisa. Menurut dia, ini merupakan momentum yang tepat jika sepak bola Indonesia bisa diperhitungkan di masa yang akan datang.

"Kami akan bekerja keras menunjukkan penampilan maksimal," kata pelatih yang mengantarkan Korea Selatan mengalahkan Jerman di Piala Dunia 2018 lalu.

Terlepas dari itu, Shin Tae Yong ingin membuktikan jika Pratama Arhan dan kolega terus berkembang dari sebelumnya.

2. Ketum PSSI optimistis Timnas Indonesia raih hasil maksimal

pssi.org

Hal serupa juga diinginkan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan. Dia berharap penggawa Timnas Indonesia bisa melakukan persiapan dengan baik dalam pemusatan latihan. Hal itu dilakukan demi meraih hasil maksimal di tiga laga sisa.

"Pemain saat ini dalam kondisi siap untuk menghadapi pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022. Mereka harus berjuang keras, disiplin, fokus demi performa yang maksimal nantinya," kata Iriawan saat menyambangi latihan Timnas Indonesia, Minggu 9 Mei 2021.

Pria yang kerap disapa Iwan Bule ini pun bakal memberikan dukungan penuh kepada Shin Tae Yong dalam menjalankan program persiapan kali ini.

Baca Juga: Arhur Irawan Dipanggil Masuk Timnas Indonesia, Warganet Heboh

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya