TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Virgil van Dijk Dicoret dari Skuat Liverpool di Liga Inggris

Virgil van Dijk mengalami cedera ACL

Pemain Liverpool, Virgil van Dijk. (telegraph.co.uk).

Jakarta, IDN Times - Virgil van Dijk untuk sementara waktu harus tersingkir dari skuat Liverpool musim ini. Dengan demikian, nama pemain asal Belanda itu mustahil masuk daftar susunan pemain dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris 2020/2021 sampai pembukaan pendaftaran pemain kembali dibuka.

Dilansir dari Sky Sport, nama Virgil tak dimasukkan oleh pelatih Liverpool, Jurgen Klopp ke dalam list pemain The Reds yang didaftarkan musim ini sampai tenggat waktu yang sudah ditentukan.

Hal itu dilakukan lantaran, Liverpool pesimis sang pemain bisa pulih dalam waktu singkat. Virgil van Dijk diprediksi butuh waktu sangat lama sampai dia benar-banar pulih dan bisa tampil kembali di lapangan.

Baca Juga: Cedera ACL, Virgil van Dijk Terancam Absen 8 Bulan Bela Liverpool

1. Klopp ingin maksimalkan kuota pemain homegrown

liverpoolfc.com

Sebagaimana diketahui, Van Dijk mendapatkan cedera Anterior Cruciate Ligamen (ACL) usai menerima tekel horor dari Jordan Pickford. Dia harus keluar lapangan saat laga baru berjalan 12 menit, di mana saat itu Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh Everton dalam laga yang digelar 11 Oktober 2020.

Klopp memang tak punya pilihan lain untuk mencoret nama Virgil dalam kuota pemain berstatus homegrown. Sebab, regulasi Premier League menyebut jika setiap klub hanya boleh mendaftarkan 17 pemain homegrown berusia lebih dari 21 tahun saja selama satu musim.

Sementara, delapan pemain sisanya harus dicomot dari akademi asli klub Inggris atau yang berada di bawah federasi sepak bola Inggris, FA.

Walhasil, Liverpool ingin memaksimalkan kuota pemain homegrown yang dimiliki untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Virgil van Dijk, karena dia tak bisa digunakan tenaganya oleh tim sampai dia bisa kembali sembuh.

2. Virgil van Dijk diminta fokus untuk memulihkan cedera

liverpoolfc.com

Pelatih asal Jerman itu enggan kuota yang terbatas itu terbuang sia-sia, karena Liverpool memaksakan Virgil van Dijk masuk musim ini. Klopp ingin pemain berusia 29 tahun itu fokus untuk memulihkan cedera lutut dengan tim medis The Reds.

Virgil sendiri harus melakukan beberapa pemeriksaan hingga menjalani operasi yang diperkirakan segera dilakukan. Diprediksi, dia mesti melakukan proses pemulihan hampir 10 bulan lamanya pascamenjalani operasi lutut.

Baca Juga: 10 Potret Gagah Bek Kokoh Liverpool, Virgil van Dijk

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya