TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

PSSI Mengganti Dana Talangan yang Pernah Dikucurkan La Nyalla

Sepertinya PSSI sedang berupaya menyehatkan kembali roda organisasinya

Pintu masuk kantor PSSI saat masih berada di kawasan Kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)

Induk organisasi sepak bola Indonesia, PSSI terus berupaya keras untuk membenahi dan menyehatkan kembali roda organisasinya. Hal itu dilakukan pascapembekuan pemerintah dan banned dari FIFA kepada federasi.

Dalam usaha ini, PSSI juga berkomitmen dan memiliki itikad baik untuk menyelesaikan semua hutangnya pada periode kepengurusan sebelumnya. Termasuk mengganti dana talangan yang dikucurkan La Nyalla Matalitti kala masih menjabat sebagai ketua umum PSSI.

1.  PSSI menawarkan solusi dalam penyelelesaiannya

instagram @ratu.tisha

Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria, menjelaskan, bahwa PSSI tetap memiliki itikad baik dan akan menyelesaikan utang dari kepengurusan PSSI yang sebelumnya. Menurutnya, PSSI pun menawarkan win-win solution untuk menyelesaikan permasalahnnya itu.

“Kami juga menawarkan solusi penyelesaian yang kami harapkan bisa dipahami dan diterima dengan baik dan sportif oleh relasi kami yang merupakan masyarakat dari komunitas sepak bola Indonesia,” kata Tisha.

2.  PSSI ingin membayar hutangnya dengan cara mencicil empat tahap

bola.net

Wanita peraih gelar Master FIFA ini juga mengungkapkan , akibat  kondisi organisasi yang baru pulih dan berusaha bangkit, maka penyelesaian kewajiban PSSI pun akan dilakukan secara bertahap.

“Kami sudah menyampaikan hal ini kepada Bapak La Nyalla melalui surat resmi tertanggal 27 Juli 2017. Namun, sejak surat itu kami sampaikan tak ada respons balik,” ujarnya.

Dalam surat yang dikirimkan PSSI kepada pihak tertunggak, federasi menawarkan solusi penyelesaian dengan pembayaran empat tahap. PSSI mampu mebayar setiap tahapannya sebesar 25 persen dari total hutang.

Dalam rencana PSSI, pembayaran utang tahap pertama akan dimulai pada bulan Oktober 2018, dilanjutkan pada bulan Desember 2018, Oktober 2019 dan Desember 2019.

Verified Writer

Ilyas Listianto Mujib

Buruh pena yang sedang menggeluti jurnalisme olahraga

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya