TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Kunci yang Bawa Ajax Amsterdam Juara Eredivisie 2021/2022

Gelar juara ke-36 berhasil Ajax raih!

potret Daley Blind (ajax.nl)

Dengan tambahan satu angka melalui hasil imbang kontra Vitesse Arnhem, Ajax Amsterdam berhasil memastikan trofi juara Eredivisie ke-36 dalam sejarah klub. Ajax Amsterdam memang telah menjadi langganan juara di Eredivisie.

Tim asal ibu kota Belanda ini memang memiliki sistem menejemen dan pembinaan yang lebih baik ketimbang para pesaingnya. Hal inilah yang menjadi salah satu kekuatan Ajax selama ini.

Keberhasilan Ajax musim ini, tidak terlepas dari kontribusi besar dari para pemainnya, terutama lima pemain ini yang dinilai sebagai pemain kunci yang punya kontribusi lebih ketimbang para pemain lain. Berikut ini ulasannya!

1. Sebastien Haller

Sebastien Haller (skysports.com)

Didatangkan dari West Ham United pada paruh kedua musim lalu, Sebastien Haller tampil menggila pada musim ini. Selain tampil mengesankan di ajang Liga Champions, Haller juga jadi topskorer Ajax Amsterdam di Eredivisie.

Striker asal Pantai Gading ini mampu mencatatkan 21 gol dan 7 assists dari 31 pertandingan yang dimainkannya pada musim ini di Eredivisie. Angka tersebut membuat Haller sukses jadi top skor Liga Belanda untuk pertama kalinya.

Baca Juga: 6 Pemain Muda Ajax Amsterdam yang Berpotensi Direkrut Klub Besar Eropa

2. Dusan Tadic

Dusan Tadic (skysports.com)

Tidak ada yang meragukan peran besar Dusan Tadic di skuad Ajax Amsterdam musim ini. Sejak kedatangannya di tahun 2018, Dusan Tadic telah dipercaya sebagai pemimpin di lini serang Ajax yang didominasi oleh para pemain muda.

Selain itu, Dusan Tadic merupakan kapten tim dan salah satu pemain yang tidak pernah absen di Eredivisie musim ini. Dengan torehan 13 gol dan 19 assists,  Dusan Tadic menjadi pemain dengan keterlibatan gol terbanyak untuk Ajax Amsterdam musim ini.

3. Davy Klaassen

Davy Klaassen (skysports.com)

Setelah sempat berkelana ke EPL dan Bundesliga, Davy Klaassen akhirnya kembali ke Ajax Amsterdam dua musim lalu. Klaassen memberikan suntikan tenaga bagi lini tengah Ajax yang didominasi pemain muda.

Sebagai pemain senior, Klaassen tampil sebagai pemimpin yang mengomando lini tengah Ajax Amsterdam yang juga diisi para pemain muda seperti, Ryan Gravenberch, Edson Alvarez dan Mohamed Kudus. Tidak hanya jago dalam playmaking, Davy Klaassen juga telah mampu menyumbangkan 9 gol musim ini.

4. Daley Blind

Daley Blind (skysports.com)

Jika Dusan Tadic dan Davy Klaassen merupakan pemimpin di lini serang dan lini tengah, maka komando pertahanan Ajax merupakan tanggung jawab dari seorang Daley Blind. Bersama para pemain lain, Daley Blind berhasil membangun pertahanan yang kokoh bagi Ajax musim ini.

Ajax Amsterdam baru kebobolan 19 gol dari 34 pertandingan yang pernah dimainkan. Pengalamannya selama ini jelas menjadi sesuatu hal yang dibutuhkan bagi para anak muda Ajax di lini pertahanan.

Baca Juga: 5 Pemain Ajax Ini Bisa Ikuti Jejak Erik ten Hag ke Manchester United

Verified Writer

Moh Fikri

Fans Bundesliga yang mengagumi Jordan Henderson di EPL dan Steven Adams di NBA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya