Setelah menunggu tujuh belas tahun, Real Betis kembali berhasil meraih penghargaan resmi. Pada kesempatan kali ini, Betis berhasil memenangkan trofi Copa del Rey setelah mengalahkan Valencia melalui di babak final melalui drama adu penalti.
Banyak pemain penting yang terlibat dalam keberhasilan tim asal Andalusia ini. Salah satunya ialah Sergio Canales yang menjadi andalan Real Betis di lini tengah. Sergio Canales pernah mengalami masa sulit dalam karier sepak bolanya ketika membela Real Madrid.
Sebagai pemain muda potensial kala itu, Canales seolah terbuang dari kerasnya persaingan lini tengahr Real Madrid. Namun sekarang, ia telah tampil hebat bersama Real Betis. Untuk mengenalnya lebih jauh, mari simak potret dan faktanya berikut ini!