TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Pemain Timnas Qatar yang Tak Mencicipi Pertandingan Piala Dunia 2022

Sedetik pun tak dimainkan oleh sang pelatih

Naif Al Hadhrami (instagram.com/_iney6)

Nasib apes menimpa Timnas Qatar di Piala Dunia 2022. Bertindak sebagai tuan rumah, mereka justru menjadi tim pertama yang dipastikan terlempar dari persaingan gelar juara. 

Timnas Qatar hanya menjadi juru kunci Grup A di bawah Belanda, Senegal, dan Ekuador. Tim berjuluk Al Annabi ini tak mampu sekalipun meraih kemenangan.

Di balik kegagalan Qatar di Piala Dunia 2022, ada beberapa pemain yang merasakan kekecewaan berlipat ganda. Selain kecewa karena Qatar harus gugur lebih awal, mereka juga kecewa lantaran tak pernah sempat mendapat menit bermain sedetik pun. 

Tercatat ada enam pemain Timnas Qatar yang menjadi cadangan mati atau tak pernah bermain sekalipun di Piala Dunia 2022. Siapa saja mereka?

1. Yousef Hassan

Yousef Hassan (instagram.com/yhm974)

Nama pertama yang tak dimainkan Timnas Qatar di Piala Dunia 2022 adalah Yousef Hassan. Ia menjadi satu-satunya dari tiga kiper Qatar yang tak pernah berlaga. 

Hassan sendiri merupakan kiper berusia 26 tahun milik Al Gharafa. Ia mencatatkan debut bersama Timnas Qatar pada 7 September 2018. Secara keseluruhan, kiper yang satu ini baru mengoleksi 9 caps dengan raihan 4 clean sheet

2. Jassem Gaber Abdulsallam

Jassem Gaber Abdulsallam (instagram.com/jassim.gaber)

Jassem Gaber Abdulsallam merupakan bek muda Timnas Qatar berusia 20 tahun. Sayang sekali ia gagal mendapatkan pengalaman berharga lantaran tak dimainkan sang pelatih, Felix Sanchez Bas, di Piala Dunia 2022.

Jassem Gaber sejatinya merupakan wajah baru di skuad Al Annabi, julukan Timnas Qatar. Bek tengah yang membela Al Arabi ini belum mencatatkan debutnya. Andai saja ia dimainkan di Piala Dunia 2022, itu akan menjadi debut yang indah baginya. 

Baca Juga: 5 Ide Aktivitas buat Timnas Qatar di Sisa Piala Dunia 2022

3. Salem Al Hajri

Salem Al Hajri (instagram.com/salemalhajri96)

Dari sektor gelandang, ada sosok Salem Al Hajri. Ia hanya menjadi penghangat bangku cadangan Timnas Qatar dalam tiga laga yang dimainkan di Piala Dunia 2022.

Salem Al Hajri telah membela Timnas Qatar sejak debut pada 17 Januari 2017. Pemain berusia 26 tahun milik Al Sadd ini total sudah membukukan 18 caps

4. Mustafa Mashaal

Mustafa Mashaal (instagram.com/_mmeshal)

Berikutnya ada gelandang muda yang masih berusia 21 tahun, Mustafa Mashaal. Minimnya pengalaman bikin pelatih Timnas Qatar belum yakin memainkannya di Piala Dunia 2022.

Dengan demikian, Mustafa belum bisa menambah jumlah penampilannya bersama Timnas Qatar. Gelandang milik Al Sadd ini baru pernah tampil satu kali saat debut pada 26 Agustus 2022.

5. Khalid Muneer Mazeed

Khalid Muneer Mazeed (instagram.com/kkhaled_)

Khalid Muneer Mazeed merupakan pemain Timnas Qatar berposisi winger. Ia tak diberi kesempatan sedetik pun untuk membantu Al Annabi mencetak gol di Piala Dunia 2022.

Khalid sendiri telah mencatatkan debut bersama Timnas Qatar pada 6 Desember 2021. Sejauh ini, pemain berusia 24 tahun yang dikontrak Al Wakrah tersebut baru mengemas 3 caps, 1 gol, dan 1 assist

Baca Juga: 5 Peserta Piala Dunia 2022 dengan Pengalaman Minim di Piala Dunia

Verified Writer

Nur Romli

Coba aja dulu...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya