TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Peringkat Pemain Indonesia Usai French Open, Minions dan Daddies Aman

Tidak banyak mengalami perubahan

Gregoria Mariska Tunjung di Piala Sudirman 2021. (instagram.com/badminton.ina)

Turnamen French Open 2021 telah berakhir. Banyak kejutan terjadi pada turnamen BWF Super 500 ini, di antaranya adalah Kanta Tsuneyama (Jepang) dan Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol (Korea Selatan) yang menjadi juara dengan status pemain non-unggulan.

Meskipun beberapa pemain Indonesia tidak bertanding pada turnamen ini, tetapi peringkat mereka tidak berubah atau mengalami penurunan. Berikut peringkat lengkap pemain Indonesia usai French Open 2021.

1. Meski tidak bertanding, peringkat Ginting dan Jonatan tidak berubah

Anthony Sinisuka Ginting (instagram.com/bwf.official)

Peringkat Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie tidak mengalami perubahan, meskipun kedua tunggal putra Indonesia ini tidak ikut bertanding pada French Open 2021 minggu lalu. Ginting dan Jonatan masing-masing menempati peringkat 5 dan 7 dunia.

Sedangkan, tunggal putra Indonesia lainnya, Shesar Hiren Rhustavito, naik satu peringkat. Hasil ini didapat setelah Vito berhasil lolos ke babak delapan besar French Open 2021. Vito berada di peringkat 19 dunia saat ini.

Baca Juga: Hasil French Open 2021: Dominasi Jepang dan Kejutan Tunggal Putra

2. Gregoria mengalami penurunan

Gregoria Mariska Tunjung di Piala Sudirman 2021. (instagram.com/badminton.ina)

Terhenti pada babak kedua French Open 2021, Gregoria Mariska Tunjung harus turun satu peringkat dari peringkat sebelumnya. Atlet yang akrab disapa Jorji ini harus berada di peringkat 23 dunia.

Meskipun demikian, Jorji tetap menjadi tunggal putri terbaik Indonesia saat ini. Ia akan tampil lagi pada turnamen lainnya.

3. Minions dan Daddies masih berada di puncak

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (instagram.com/bwf.official)

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan masih kokoh menjadi dua ganda putra terbaik dunia saat ini. Pasangan yang akrab disapa Minions dan Daddies ini masing-masing menempati peringkat 1 dan 2 dunia.

Sedangkan, satu pasangan ganda putra lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tetap berada di peringkat tujuh dunia. Peringkat ketiga ganda putra andalan Indonesia ini tidak mengalami perubahan.

4. Dua ganda putri naik peringkat

Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto (instagram.com/bwf.official)

Meskipun absen pada turnamen French Open 2021, peringkat Greysia Polii/Apriyani Rahayu tidak menurun. Ganda putri terbaik Indonesia ini masih tetap berada di peringkat enam dunia.

Sedangkan, dua ganda putri, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto dan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah sama-sama berhasil naik dua peringkat. Kedua pasang ganda putri Indonesia ini masing-masing menempati peringkat 32 dan 37 dunia.

Baca Juga: Jadwal Wakil Indonesia di Hylo Open 2021

Verified Writer

Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya