TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Manchester City yang Acap Kesulitan Kala Bersua Liverpool

Manchester City bakal jamu Liverpool

Manchester City bersua Liverpool di Piala FA. (twitter.com/Squawka)

Jakarta, IDN Times - Manchester City akan bersua lawan berat pada laga pekan 29 Premier League 2022/23. Bertempat di Etihad Stadium, Sabtu (1/4/2023) malam WIB, mereka akan bersua Liverpool.

Bagi ManCity, Liverpool adalah lawan yang sulit dihadapi di beberapa ajang, baik itu Premier League maupun lainnya. Bahkan, dalam enam laga terakhir, The Reds selalu menghadirkan petaka bagi ManCity.

Baca Juga: Kiper ManCity Kasih Bocoran Ancelotti Jadi Pelatih Brasil

1. Manchester City kesusahan menang

Manchester City memenangkan laga kontra Manchester United (Twitter.com/ManCity)

Dalam enam laga terakhir di semua kompetisi, ManCity sulit menang lawan Liverpool. Rinciannya, mereka hanya menang sekali. Sisanya, mereka kalah tiga kali dan imbang dua laga.

Bahkan, tiga kekalahan ManCity lawan Liverpool dari enam laga terakhir didapat secara beruntun, mulai dari April hingga Oktober 2022. Tiga kekalahan itu pun didapat di ajang berbeda, yakni Piala FA, Premier League, dan Community Shield.

2. Terakhir menang di Piala Liga

Manchester City memenangkan laga kontra Manchester United (Twitter.com/ManCity)

Satu kemenangan terakhir yang didapat ManCity atas Liverpool diraih baru-baru ini, tepatnya pada Desember 2022. Ketika itu, mereka menang dengan skor 3-2 di babak keempat Piala Liga Inggris atau Carabao Cup.

Khusus di Premier League 2022/23, pertemuan pertama kedua tim terjadi pada Oktober 2022. Ketika itu, Liverpool menang tipis 1-0, lewat gol tunggal Mohamed Salah.

Baca Juga: Liverpool Mau Ciptakan Keajaiban, Meski Peluangnya 1 Persen

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya