TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bali United Mau Uji Nyali Lawan Timnas U-22

Bali United mengakui uji coba lawan Timnas U-22 penting

BaliUtd.com / Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Rodrigues alias Teco

Jakarta, IDN Times - Bali United jadi lawan selanjutnya buat Timnas Indonesia U-22. Tak hanya berguna buat Timnas U-22, laga uji coba yang akan digelar pada Minggu 7 Maret 2021, menjadi momen penting pula buat Bali United.

Pelatih Serdadu Tridatu, Stefano Cugurra "Teco" Rodrigues, menyatakan laga melawan Timnas U-22 bisa bermanfaat bagi anak-anak asuhnya mengukur kesiapan.

Sebab, Bali United sudah persiapan lama, bahkan terbilang paling awal ketimbang tim Liga 1 lainnya, karena harus dihadapkan pada agenda AFC Cup, Piala Menpora, hingga Liga 1 musim 2021/22.

Baca Juga: Hajar TIRA, Shin Tae-yong Sebut Timnas U-22 Banyak Kekurangan

1. Tak cuma uji teknik, tapi mental

BaliUtd.com / Sesi latihan Bali United

Teco menyatakan laga melawan Timnas U-22 tak hanya mengukur kesiapan pemain dari segi teknik saja. Namun, mental Fadhil Sausu dan kawan-kawan juga akan diuji di sana.

Maka dari itu, Teco menegaskan anak-anak asuhnya akan tampil total saat menghadapi Timnas U-22.

"Tak ada tim profesional yang mau kalah. Pastinya, Bali United dan Timnas mau menang," terang Teco dilansir situs resmi klub.

2. Hasil bukan yang paling penting

BaliUtd.com / Kapten Bali United, Fadil Sausu

Namun, Teco menyatakan hasil laga bukan yang paling penting saat menghadapi Timnas U-22. Proses yang dijalani oleh Bali United, menuju ajang-ajang di depan mata, menjadi paling utama.

"Jadi, kalau ada hasil lain seperti imbang atau kalah, kami bisa lakukan evaluasi," kata Teco.

Baca Juga: Rasa Baru Selebrasi Jaga Jarak Timnas U-22, Doa hingga Gendong Bayi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya