TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Trik Bintang Real Madrid Vinicius Lawan Rasisme: Joget Terus

Vinicius baru jadi korban aksi rasial fans Atletico Madrid

Vinicius Junior (skysports.com)

Jakarta, IDN Times - Bintang Real Madrid, Vinicius Junior, menjadi sasaran empuk dari aksi rasisme. Terbaru, Vinicius mengalaminya kalah berduel melawan Atletico Madrid, di Wanda Metropolitano, 18 September 2022 lalu.

Dalam duel itu, Vinicius terus disoraki fans Atletico dengan suara-suara seperti binatang. Aksi tersebut benar-benar tak bisa ditoleransi.

Manajemen Madrid pun melayangkan protes resmi ke LaLiga dan kubu Atletico terkait ulah fans. Kini, hal tersebut terus diinvestigasi.

Baca Juga: Barcelona Mau Jadikan Bintang Terbuang Real Madrid Judas El Clasico

1. Jogetin saja bestie....

Selebrasi Vinicius Junior ketika berhasil mencetak gol ke gawang Real Sociedad. (twitter.com/LaLigaEN)

Pelatih Brasil, Tite, menyayangkan hal tersebut menimpa anak asuhnya. Tite berpesan agar Vinicius tetap fokus dan tak lagi terpengaruh dengan hal tersebut.

Menurut Tite, Vinicius wajib joget dan menari kalau menerima tindakan itu. Karena, itu memang selebrasi Vinicius ketika mencetak gol dan bisa membungkam mulut kotor fans lawan.

"Gocek, menari, berjoget, dan tetaplah jadi diri sendiri. Itulah esensinya, kebahagiaan, vibrasi, dan selebrasi," ujar Tite dilansir Mundo Deportivo.

Baca Juga: 2 Bintang Real Madrid Ejek Barcelona Usai Kalah dari Bayern

2. Vinicius memang jadi target utama

Vinicius Junior (planetfootball.com)

Tite mengakui, Vinicius pasti akan menerima tekanan macam itu karena talenta dan kemampuannya yang luar biasa. Tapi, bagi Tite, hal tersebut bisa diatasi oleh Vinicius dengan kecintaannya terhadap sepak bola.

"Saya tahu betul bagaimana membedakan antara provokasi dan ekspresi kebahagiaan. Biarkan mereka gembira dengan gayanya," kata Tite.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya