TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Shin Tae Yong Sebut Marselino Ferdinan Terlalu Dini ke Eropa

Marselino dianggap bisa dapat klub yang lebih besar

Marselino Ferdinan (instagram.com/marselinoferdinan10)

Jakarta, IDN Times - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae Yong, menilai Marselino Ferdinan sebenarnya bisa mendapat klub yang lebih baik dari KMSK Deinze. Itu jika Marselino bisa sedikit lebih bersabar untuk bertolak ke Eropa.

"Menurut saya, Marselino bisa saja keluar negeri setelah Piala Dunia U-20 selesai," kata Shin selepas latihan Timnas Indonesia U-20, di Senayan, Rabu (8/2/2023).

Baca Juga: Shin Tae Yong: Marselino dan Ronaldo Buat Rencana Saya Kacau

1. Momentum Marselino kurang tepat

Marselino Ferdinan bergabung dengan KMSK Deinze. (Twitter/@@KMSKDeinze)

Momentum Marselino dirasa Shin kurang tepat. Sebab, di Piala Dunia U-20 2023 nanti, eks bintang Persebaya itu bisa mendapat tawaran yang lebih fantastis.

Dengan syarat, Marselino bisa menunjukkan tajinya di Piala Dunia U-20. Hal tersebut bisa meningkatkan harga pasarnya.

"Harga dia sudah pasti berbeda kalau nanti (main bagus) di Piala Dunia U-20. Jujur, saya belum tahu harga dia sekarang. Tapi, sayang saja kesempatanya hillang untuk mendapatkan tim lebih baik," kata Shin.

2. Erling Haaland juga tersorot di Piala Dunia U-20

potret Erling Haaland bersama Timnas Norwegia (truthunfold.com)

Bintang Manchester City, Erling Haaland bisa menjadi contoh. Momentum Haaland tercipta di Piala Dunia U-20 2019 silam, saat membela Timnas Norwegia U-20.

Kala itu, Haaland tampil gemilang saat mengalahkan Honduras U-20 di babak penyisihan Grup C. Dia menceploskan sembilan gol dan membantu Norwegia U-20 menang 12-0.

Baca Juga: Marselino: Saya Senang Jadi Pemain Deinze

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya