TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tinggalkan Aston Villa, John Terry Bisa Gabung Frank Lampard di Derby

Reuni pentolan Chelsea

twitter.com/FootyAccums

Mantan kapten Chelsea, John Terry hanya sempat bertahan setahun di Aston Villa setelah mundur dari The Blues akhir musim lalu. Saat itu JT - demikian panggilan John Terry bertekad membantu klubnya kembali berlaga di Liga Premier Inggris setelah tahun 2016 terdegradasi di Divisi Championship.

Namun kekalahan dari Cottagers di Wembley hari Sabtu lalu membuat tekad John Terry menemui kegagalan dan manajer Aston Villa, Steve Bruce memberikan konfirmasi bahwa klubnya tidak memiliki opsi untuk memperpanjang kontraknya selama setahun lagi, demikian dilansir dari Evening Standard.

1. Aston Villa berikan apresiasi kepada John Terry

twitter.com/AVFCOfficial

Hal ini ditegaskan melalui pernyataan resmi di situs klub yang berisi pesan:

Kami ingin mencatatkan rasa terima kasih tulus kami yang paling dalam atas usaha dan profesionalisme yang ditunjukkannya kepada kami musim lalu.
John adalah seorang pemimpin sejati dan memberikan segalanya dan memberikan lebih dari yang kami harapkan. Sangat populer dan berpengaruh di ruang ganti, dia memainkan peran sebagai kapten sesungguhnya dalam menciptakan jalinan hubungan antara para pemain dan berbagi dengan suporter dan sebaliknya.
Kami berharap dia akan mengingat waktunya bersama dengan Villa dengan senang dan mengharapkan yang terbaik sejalan dengan perjalanan kariernya.

2. John Terry kecewa gagal bawa Aston Villa promosi ke Liga Premier

twitter.com/FootyAccums

John Terry tidak memberikan indikasi apakah dia telah memainkan laga terakhirnya sebagai pemain sepak bola professional dengan mengatakan:

Saya sangat bangga bisa memiliki kesempatan bermain dan menjadi kapten dari klub yang hebat dan besar ini.
Saya sudah memberikan segalanya tahun ini baik di dalam dan di luar lapangan dan saya masih sakit hari ini karena kami tidak bisa kembali ke Premier League, dimana klub ini seharusnya 100% berada.

Tidak lupa John Terry mengucapkan terima kasih kepada Steve Bruce yang sangat berpengaruh dalam keputusannya bergabung dengan Villa, di mana dia menyatakan belajar banyak dari sang pelatih. John Terry juga mengucapkan terima kasihnya kepada staff dan para pemain Aston Villa.

Verified Writer

y d margalay

Happiness is a conscious choice, not an automatic response

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya