Deretan Pesepak Bola Kelahiran Prancis yang Pilih Bela Negara Lain

Termasuk bintang Aljazair, Riyad Mahrez

Prancis merupakan salah satu negara yang kerap menciptakan banyak pemain sepak bola bintang. Memang, negara tersebut memiliki deretan akademi sepak bola yang sangat bagus dan mampu menjaring berbagai talenta dari pelosok sekalipun. 

Cukup banyak pesepak bola top yang berasal dari keturunan migran di Prancis. Menariknya, bukannya membela Timnas Prancis, sederet pesepak bola ini lebih memilih membela negara asal mereka. Kira-kira siapa saja mereka? Simak ulasannya berikut ini, ya!

1. Pierre-Emerick Aubameyang

Deretan Pesepak Bola Kelahiran Prancis yang Pilih Bela Negara LainPierre-Emerick Aubameyang (twitter.com/Auba)

Tak banyak yang tahu bahwa Pierre-Emerick Aubameyang merupakan pesepak bola yang lahir di Laval, Prancis. Dia sendiri memulai karier sepak bolanya di akademi FC Rouen sebelum pindah ke akademi SC Bastia. 

Namanya naik daun saat membela AC Milan dan bergabung ke Borussia Dortmund pada 2013 lalu. Sempat membela Timnas Prancis U-21, Aubameyang memutuskan untuk membela Timnas Gabon sejak 2009. Bersama Gabon ia telah tampil sebanyak 73 kali. 

2. Kalidou Koulibaly

Deretan Pesepak Bola Kelahiran Prancis yang Pilih Bela Negara LainKalidou Koulibaly bermain bersama Chelsea. (twitter.com/kkoulibaly26)

Kalidou Koulibaly merupakan pesepak bola asal Senegal yang saat ini bermain bagi Chelsea. Dia lahir di Saint-Dié-des-Vosges pada 20 Juni 1991. Koulibaly sendiri memulai karier sepak bolanya di akademi Prancis SR Saint-Dié.

Namanya mulai dikenal saat diorbitkan ke tim utama FC Metz sebelum akhirnya dibeli KRC Genk pada 2012 lalu. Sempat membela Timnas Prancis U-20 sebanyak 11 kali, Koulibaly saat ini menjadi kapten utama Timnas Senegal dengan caps sebanyak 62 kali. 

Baca Juga: Kalidou Koulibaly Bisa Jadi Raja Kartu Merah Liga Top Eropa

3. Edouard Mendy

Deretan Pesepak Bola Kelahiran Prancis yang Pilih Bela Negara LainEdouard Mendy bermain bersama Chelsea. (twitter.com/edou_mendy_)

Selain Kalidou Koulibaly, ada juga pesepak bola Senegal yang lahir di Prancis, yaitu Edouard Mendy. Pemain Chelsea itu memulai kariernya di Caucriauville dan sempat berstatus bebas transfer setelah membela AS Cherbourg pada 2014 lalu.

Sejak bergabung Stade Rennais pada 2019, kariernya melejit tajam sebelum akhirnya bersinar bersama Chelsea. Kiper yang lahir di Kota Montivilliers, Prancis, itu sudah menorehkan trofi Piala Afrika, Liga Champions, Piala Dunia Antarklub, hingga UEFA Supercup.

4. Aymeric Laporte

Deretan Pesepak Bola Kelahiran Prancis yang Pilih Bela Negara LainAymeric Laporte bermain bersama Manchester City. (twitter.com/Laporte)

Aymeric Laporte sebenarnya merupakan pesepak bola berkewarganegaraan Prancis asli yang lahir di Kota Agen. Laporte yang tak pernah dipanggil Didier Deschamps mengaku frustasi sehingga dirinya memutuskan untuk membela Timnas Spanyol. 

Laporte resmi menjadikan Spanyol sebagai kewarganegaraan utamanya pada 2021 lalu sebelum Piala Eropa 2020 dimulai. Sebelumnya, Laporte sendiri membela Timnas Prancis U-17 hingga U-21. 

5. Riyad Mahrez

Deretan Pesepak Bola Kelahiran Prancis yang Pilih Bela Negara LainRiyad Mahrez bermain bersama Manchester City. (twitter.com/Mahrez22)

Ada pula Riyad Mahrez yang lahir di Sarcelles, Prancis, namun, tak membela Timnas Prancis saat ini. Mahrez lebih memilih membela Aljazair yang merupakan negara utama dari kedua orangtuanya. 

Bersama Timnas Aljazair, Mahrez sudah memberikan penampilan sebanyak 75 kali dan mencetak 26 gol. Lulusan akademi AAS Sarcelles ini namanya naik daun setelah membela Leicester City selama 2014 hingga 2018 dan berhasil menjuarai ajang Premier League 2015/2016.

Kelima pesepak bola itu merupakan pemain top yang memilih untuk membela negara lain walau lahir di Prancis. Jika kelima pemain di atas memperkuat Timnas Prancis, pastinya Les Blues menjadi tim yang sulit terkalahkan pada Piala Dunia 2022 mendatang, bukan?

Baca Juga: 5 Fakta Riyad Mahrez, Pesepak Bola yang Ulang Tahun pada 21 Februari

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya