Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
fcbarcelona.com

Leg pertama babak 8 besar Copa Del Rey telah berlangsung. Ada beberapa kejutan yang terjadi. Dua tim teratas Liga Spanyol justru mengalami kekalahan dari lawan-lawannya.

Barcelona yang bertandang ke tim sekota, Espanyol nyatanya harus menderita kekalahan. Menguasai bola dengan penguasaan 68%, serta gagal mengeksekusi tendangan penalti merupakan kesialan bagi Barcelona.

Puncaknya pada menit ke-88, Oscar melendo menciptakan gol yang membuat Espanyol unggul 1-0 atas Barcelona.

Laga lain yang tak kalah seru yaitu ketika di luar dugaan, Sevilla mampu menaklukkan tuan rumah Atletico Madrid. Atletico Madrid yang sempat unggul melalui Diego Costa di menit ke-73, dibalas dua gol Sevilla oleh Jesus Navas dan Joaquim Correa masing-masing di menit ke-79 dan 88.

Valencia juga berhasil mengalahkan Alaves 2-1. Hasil tersebut membuat langkah Valencia bakal mulus. Karena hanya perlu bermain imbang saat menjalani laga tandang. Para peserta akan kembali bermain pada Rabu dan Kamis minggu depan, tanggal 24 Januari dan 25 Januari 2018.

1. Rekor tak terkalahkan Barca akhirnya pecah

Default Image IDN

Rekor Barcelona di semua ajang akhirnya pecah setelah kalah oleh Espanyol 1-0. Barcelona tampil sangat baik di tiga kompetisi yaitu Liga Champions, Liga Spanyol, dan Copa Del Rey .

Sehingga meskipun rekor tersebut pecah, Barcelona masih berkesempatan untuk mempertahankan pencapaian tak terkalahkan di Liga Spanyol serta Liga Champions. Posisi hebat Barcelona rasanya masih akan sulit untuk membuat tim lain kembali mengalahkan Barca.

2. Barcelona dan Atletico Madrid wajib menang di leg kedua

Default Image IDN

Barcelona dan Atletico Madrid yang kalah semalam masih mampu memperbaiki keadaan. Barcelona yang kalah 1-0 masih sangat mudah untuk membalas di Camp Nou Minggu depan. Barcelona hanya perlu menang selisih 2 gol dan memastikan tiket ke semifinal.

Sementara Atletico Madrid wajib menang dengan selisih dua gol dan bakal berlangsung hingga perpanjangan jika di waktu normal, Atletico menang 2-1. Sevilla sendiri tidak masalah jika ternyata mereka kalah dengan skor 0-1 dan bakal tetap melaju ke semifinal.

3. Real Madrid baru akan bermain Jumat pagi

Bola.net

Sebagai peserta terakhir yang belum bermain, Real Madrid dan Leganes akan bermain jumat dini hari, Jumat (19/1/2018). Kemenangan akan menaikkan mental Real Madrid setelah dikalahkan Villareal, dan sekaligus memudahkan jalan untuk melaju ke Semifinal.

Artikel ini dilansir dari Marca.com, Bleacherreport.com, dan Thescore.com.

Editorial Team