Tottenham Hotspur memiliki sejarah panjang dalam memberikan panggung bagi talenta-talenta Brasil. Dari sekian banyak posisi, lini pertahanan menjadi salah satu yang cukup sering dihuni oleh barisan bek tangguh dari Negeri Samba. Kehadiran mereka membuktikan bahwa The Lilywhites selalu punya magnet tersendiri bagi para pemain Brasil. Hingga 30 Januari 2026, tercatat ada empat nama pemain belakang asal Brasil yang pernah berkostum Spurs.
4 Bek Brasil yang Pernah Berkostum Tottenham per 30 Januari 2026

Intinya sih...
Rodrigo Defendi tidak pernah mencatatkan penampilan bagi Spurs di kompetisi resmi
Gilberto kerap absen membela Tottenham karena cedera
Emerson Royal tampil solid di barisan belakang The Lilywhites
Souza memberikan opsi tambahan bagi Spurs di posisi bek kiri
1. Rodrigo Defendi tidak pernah mencatatkan penampilan bagi Spurs di kompetisi resmi
Rodrigo Defendi merupakan pemain Brasil pertama yang direkrut Tottenham Hotspur. Ia ditebus dari Cruizero pada musim panas 2004. Biaya kepindahannya saat itu sebesar 900 ribu euro atau Rp17 miliar.
Defendi diproyeksikan sebagai investasi jangka panjang The Lilywhites. Namun, ia sangat kesulitan untuk menembus tim utama. Defendi kalah bersaing dengan bek tengah lainnya seperti Ledley King dan Michael Dawson.
Defendi tidak pernah mencatatkan penampilan bagi Spurs di kompetisi resmi. Ia sempat dipinjamkan kepada Udinese dan AS Roma. Setelah kontraknya bersama Spurs berakhir pada musim panas 2007, Defendi hengkang secara permanen ke klub Italia, US Avellino.
2. Gilberto kerap absen membela Tottenham karena cedera
Tottenham Hotspur merekrut Gilberto pada jendela transfer Januari 2008. Sebelum memperkuat Spurs, dirinya telah 3,5 musim membela Hertha BSC. Untuk menebus Gilberto, The Lilywhites harus mengeluarkan 2,8 juta euro atau Rp55 miliar.
Posisi utama Gilberto adalah bek kiri. Namun, dirinya juga dapat dimainkan sebagai gelandang kiri dan gelandang tengah. Gilberto mencatatkan debut bersama Spurs dalam pertandingan menghadapi PSV Eindhoven di babak 16 besar Piala UEFA 2007/2008.
Perjalanan karier Gilberto di Spurs tidak berjalan sesuai harapan. Ia kesulitan beradaptasi dengan sepak bola Inggris. Selain itu, dirinya juga kerap absen karena cedera. Gilberto hanya memperkuat Tottenham dalam 10 pertandingan dengan mengemas 1 gol.
3. Emerson Royal tampil solid di barisan belakang The Lilywhites
Emerson Royal merupakan pemain Brasil yang berposisi sebagai bek kanan. Ia diperkenalkan sebagai pemain baru Tottenham Hotspur pada musim panas 2021. Royal diboyong dari FC Barcelona dengan harga 25 juta euro atau Rp499 miliar.
Royal didatangkan untuk memperkuat lini pertahanan Spurs yang saat itu mengalami transisi di bawah asuhan Nuno Espirito Santo sebagai pelatih baru. Meski pada akhirnya The Lilywhites kerap berganti pelatih, Royal tetap menjadi andalan. Pemain berusia 27 tahun tersebut mampu tampil solid di barisan belakang.
Royal bermain untuk Spurs dalam 101 pertandingan di semua ajang. Dari seluruh penampilan tersebut, dirinya membukukan 4 gol dan 2 assist. Kebersamaan Royal dengan Spurs berakhir pada musim panas 2024 setelah dirinya sepakat untuk menerima pinangan AC Milan.
4. Souza memberikan opsi tambahan bagi Spurs di posisi bek kiri
Souza merupakan pemain jebolan akademi Santos FC. Dirinya mendapatkan kesempatan promosi ke tim utama pada 2024. Performa impresif yang ia tunjukkan mampu menarik minat sejumlah klub, salah satunya adalah Tottenham Hotspur.
Spurs resmi mendapatkan tanda tangan Souza pada Januari 2026. Biaya kepindahannya mencapai 15 juta euro atau Rp299 miliar. Ia menandatangani kontrak berdurasi 5,5 musim yang berlaku hingga Juni 2031 mendatang.
Souza dapat memberikan opsi tambahan bagi Spurs di posisi bek kiri. Saat ini, dirinya baru menginjak usia 18 tahun. Dengan usia yang masih muda, Souza memiliki potensi untuk mengembangkan kemampuannya.
Dari daftar tersebut, hanya Souza yang berada di skuad Tottenham Hotspur 2025/2026. Dengan kontrak jangka panjang yang telah ditandatangani, ia diharapkan mampu beradaptasi dengan intensitas tinggi English Premier League (EPL). Mari kita nantikan apakah talenta muda jebolan Santos ini mampu melampaui capaian para pendahulunya di London Utara.