Babak penyisihan grup Piala Eropa 2020 telah berakhir dengan pertarungan Grup F menjadi penutup. Sebanyak 16 tim telah memastikan tiket ke babak berikutnya. Sementara 8 tim lainnya harus angkat koper lebih cepat dari gelaran 4 tahunan ini.
Sejauh ini tidak banyak kejutan yang terjadi, di mana tim-tim unggulan melenggang mulus ke babak berikutnya. Dari 36 pertandingan yang telah berlangsung, ada beberapa catatan menarik yang terjadi. Beberapa pemain hingga tim mencatatkan rekor baru. Berikut fakta menarik dari babak penyisihan grup Piala Eropa 2020.