Pindah ke klub yang lebih besar tentu menjadi impian bagi setiap pesepak bola. Namun, hengkang ke tim yang baru tak menjamin karier seorang pemain bakal baik-baik saja. Bahkan, ada sejumlah pemain ternama yang kariernya menurun setelah berganti klub. Situasi seperti itu tidak hanya terjadi sekali atau dua kali, tapi cukup sering.
Salah satu klub yang dianggap cukup sering membuat karier seorang pemain menurun adalah Arsenal. Memang harus diakui banyak sekali pemain yang namanya tenar bersama klub asal London Utara itu. Akan tetapi, ada juga beberapa nama yang kariernya justru turun drastis ketika berseragam Arsenal. Lantas, siapa saja para pemain tersebut? Check this out!