Diduga Terlibat Kasus Pemerasan, Karim Benzema Terancam Dibui 5 Tahun

Real Madrid terancam kehilangan bomber

Jakarta, IDN Times - Kabar buruk kini menghinggapi skuat Real Madrid. Mereka bisa jadi bakal kehilangan mesin gol andalannya, Karim Benzema, lantaran terancam dipenjara lima tahun.

Dilansir Football Espana, pemain asal Prancis itu bakal bakal segera mengetahui kasus hukum yang menimpanya itu. Hal itu merupakan buntut dari kasus pemerasan yang diduga ia lakukan kepada koleganya di Timnas Prancis, Mathieu Valbuena.

Konon, persidangan terkait kasus itu bakal mengeluarkan putusan untuk Benzema pada Oktober 2021. 

1. Diduga terlibat dalam kasus pemerasan terhadap Mathieu Valbuena

Diduga Terlibat Kasus Pemerasan, Karim Benzema Terancam Dibui 5 Tahunfootballstopten.com

Hal itu membuatnya terancam mendekam di balik jeruji besi dan tak bisa membela Real Madrid di masa yang akan datang.

Penyerang berusia 33 tahun itu sempat tersandung kasus skandal sex yang menimpa Valbuena. Kejadian itu terjadi saat 2015 silam, saat itu Benzema disangka melakukan pemerasan kepada Valbuena yang diduga jadi pemeran dalam sebuah video sex.

Benzema dianggap kelompok yang menyebarkan video tersebut, setelah sebelumnya meminta bayaran kepada Valbuena. Hal itu membuat sang pemain harus dicoret dari skuat Ayam Jantan enam tahun lalu.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Karim Benzema yang Berulang Tahun ke-33

2. Real Madrid bakal kehilangan sosok paling vital

Diduga Terlibat Kasus Pemerasan, Karim Benzema Terancam Dibui 5 Tahunen.as.com

Jika keputusan menyatakan Benzema bersalah, Real Madrid otomatis bakal kehilangan sosok penyerang utamanya. Hal itu kemungkinan membuat skuat Los Blancos tak stabil.

Maklum sang pemain memiliki peran vital di lini depan Real Madrid. Musim lalu saja, ia berhasil menorehkan 26 gol bagi timnya saat mentas di Laliga dan Liga Champions.

Tak hanya itu, ia adalah satu-satunya pemain andalan yang masih memiliki performa stabil, dibandingkan dengan Eden Hazard hingga Luka Jovic.

3. Karim Benzema juga terancam sanksi

Diduga Terlibat Kasus Pemerasan, Karim Benzema Terancam Dibui 5 Tahuntwitter/realmadrid

Laporan Mundo Deportivo memamparkan, jika Benzema bakal mendapatkan beragam sanksi jika benar-benar dinyatakan bersalah. Selain dibui lima tahun, ia juga bakal mendapatkan denda 60 ribu euro atau Rp1 miliar lebih.

Sebelum didepak dari Timnas Prancis pada 2015, Karim Benzema mampu mengoleksi 27 gol dalam 81 laga yang sudah dijalani di pelbagai ajang. Kini, namanya sudah tak pernah masuk lagi skuat Prancis setelah kasus itu.

Baca Juga: Musim Juara Karim Benzema

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya