Suporter PSS Sleman Bisa Nikmati Super Elja Zone, Fasilitas Apa Itu?

Suporter PSS Sleman bisa datang lebih awal sebelum laga

Jakarta, IDN Times - Suporter PSS Sleman yang menonton langsung tim kesayangannya ke Stadion Maguwoharjo kembali mendapat fasilitas anyar. Kini, mereka disediakan area yang disebut "Super Elja Zone", yakni tempat untuk sekadar nongkrong bersama teman atau keluarga sebelum sepak mula dimulai.

Super Elja Zone itu sendiri ditempatkan di sisi timur sebelah selatan stadion Maguwoharjo. Menempati area seluas 5x20 meter persegi, panitia berharap suporter bisa lebih santai menikmati pertandingan sepakbola seperti wisata olahraga.

Lalu, apalagi fasilitas lainnya yang bisa dinikmati di Stadion Maguwoharjo?

1. Suporter bisa menikmati kopi hingga mengikuti bervariasi permainan

Suporter PSS Sleman Bisa Nikmati Super Elja Zone, Fasilitas Apa Itu?IDN Times/Istimewa

Di tempat tersebut para suporter bisa menikmati kopi, sajian musik, beragam permainan menarik yang bisa dimanfaatkan baik bagi anak-anak hingga orang dewasa.

“Satu unit Food Truck juga akan disiapkan untuk ngopi dan ngemil. Selain itu juga terdapat counter untuk penjualan merchandise,” kata Vice GM Marketing PT Putra Sleman Sembada (PSS), Tara Derifatoni di Sleman pada Rabu, (6/11)

Baca Juga: Teco Nilai Bali United dan PSS Sleman Sama-Sama Solid

2. Masih banyak suporter yang datang mepet dengan waktu kick-off

Suporter PSS Sleman Bisa Nikmati Super Elja Zone, Fasilitas Apa Itu?IDN Times/Istimewa

Manajemen PSS memang sengaja melakukan beragam terobosan untuk memberikan kenyamanan bagi suporter PSS. Sebab, sejauh ini suporter masih banyak yang datang jelang kick off berlangsung. Padahal, bisa datang ke stadion jauh lebih awal untuk menikmati sisi lain sebelum pertandingan dimulai.

Hanya saja, fasilitas tersebut belum diberlakukan di semua pertandingan PSS dalam kompetisi Shopee Liga 1 2019. "Super Elja Zone memang baru pertama kalinya dan akan diadakan dalam setiap pertandingan big match dan pertandingan tertentu. Diharapkan para sponsor turut mendukungnya,” ujar Tara.

3. Manajemen PSS juga punya program bernama "Super Tribun"

Suporter PSS Sleman Bisa Nikmati Super Elja Zone, Fasilitas Apa Itu?IDN Times/Tunggul Kumoro

Ini adalah cara lain bagi manajemen klub berjuluk Elang Jawa tersebut untuk menggaet suporter dan sponsor. Sebelumnya, PSS sudah memiliki program bernama “Super Tribun." Program tersebut juga ditujukan bagi suporter yang ingin melakukan aktivitas selain menyaksikan sebuah pertandingan.

Melalui program ini suporter diajak menikmati beberapa destinasi wisata di Sleman dan sekitarnya seperti Wisata Merapi dan lainnya selain menyaksikan laga seru PSS Sleman.

Baca Juga: Gagal Raih Poin Penuh Saat Jamu Bali United, Pelatih PSS: Saya Syukuri

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya