Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi kiper
ilustrasi kiper (unsplash.com/phoedobus)

Intinya sih...

  • Rafa Ponzo (Venezuela) membela Girona pada 2006—2009

  • Yassine Bounou (Maroko) membantu Girona promosi ke LaLiga Spanyol untuk pertama kali pada 2017/2018

  • Arijanet Muric (Kosovo) membela Girona sebagai pinjaman dari Manchester City pada 2020--2021

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Marc-Andre ter Stegen resmi bergabung dengan Girona pada Selasa (20/1/2026). Kiper asal Jerman ini datang sebagai pinjaman dari Barcelona. Ter Stegen bakal membela Girona sampai akhir 2025/2026. Ia menjadi penjaga gawang asing keenam dalam sejarah Girona. Berikut lima pendahulunya.

1. Rafa Ponzo (Venezuela) membela Girona pada 2006—2009

Rafa Ponzo merupakan kiper asing pertama dalam sejarah Girona. Pemilik enam caps bersama Timnas Venezuela ini tercatat sebagai pemain Girona pada 2006—2009. Ponzo bergabung secara gratis dari Real Oviedo ketika Girona masih bermain di kasta keempat.

Pria yang lahir pada 18 Oktober 1978 itu langsung menjadi penjaga gawang utama. Ia membantu klub meraih dua promosi beruntun hingga menembus Segunda Division Spanyol pada 2008/2009. Kebersamaan Ponzo dan Girona berakhir pada awal 2009/2010. Ponzo meninggalkan Giro dengan catatan 99 penampilan. Ia pensiun pada 2019 di salah satu klub di negaranya, Deportivo Anzoategui.

2. Yassine Bounou (Maroko) membantu Girona promosi ke LaLiga Spanyol untuk pertama kali pada 2017/2018

Kiper Timnas Maroko, Yassine Bounou, mulai mencuri perhatian berkat penampilannya di Girona. Ia bergabung dari Atletico Madrid pada 2016/2017 ketika Girona bermain di Segunda Division. Pria yang sebetulnya lahir di Kanada pada 5 April 1991 ini lantas membantu Girona berakhir di posisi kedua pada akhir musim. Hasilnya, mereka pun bermain di LaLiga Spanyol untuk pertama kalinya pada 2017/2018.

Girona bertahan di LaLiga selama 2 musim beruntun sebelum kembali terdegradasi. Bounou menjadi kiper utama mereka dalam 2 musim tersebut. Meski Girona turun kasta, kualitas impresif Bounou mencuri perhatian Sevilla. Mereka pun meminjamnya pada awal 2019/2020 sebelum membelinya semusim kemudian. Bounou total bermain 84 kali bersama Girona. Ia membela Al-Hilal pada 2025/2026.

3. Arijanet Muric (Kosovo) membela Girona sebagai pinjaman dari Manchester City pada 2020--2021

Arijanet Muric lahir di Swiss pada 7 November 1998. Namun, ia memilih membela negara asal keluarganya, Kosovo, sebagai pesepak bola profesional. Kiper setinggi 1,98 meter ini bergabung dengan akademi Manchester City pada Maret 2015. Muric menjalani lima kali masa peminjaman sebelum dilepas permanen kepada Burnley pada 2022. Salah satunya di Girona pada paruh pertama 2020/2021.

Bergabungnya Muric dari Manchester City ke Girona tidak terlepas karena koneksi kedua klub. Mereka sama-sama dimiliki City Football Group. Namun, Muric tidak mendapat banyak kesempatan bermain di Girona yang saat itu bertarung di kasta kedua. Ia hanya bermain enam kali. Muric tercatat sebagai rekan setim Jay Idzes pada 2025/2026. Ia membela Sassuolo sebagai pinjaman dari Ipswich Town.

4. Paulo Gazzaniga (Argentina) bergabung dengan Girona pada 2022

Girona kembali ke LaLiga pada 2022/2023. Mereka mengakhiri musim tersebut di posisi sepuluh. Paulo Gazzaniga menjadi pemain yang menjalankan peran kiper utama. Pria yang lahir di Argentina pada 2 Januari 1992 ini bergabung secara pinjaman dari Fulham. Puas dengan kinerjanya, Girona pun merekrutnya secara permanen pada awal musim berikutnya.

Dengan kedatangan Marc-Andre ter Stegen, Gazzaniga kemungkinan besar bakal kehilangan statusnya. Per 20 Januari 2026, penggawa setinggi 1,95 meter ini sudah bermain 129 kali, kebobolan 175 gol, dan membuat 30 clean sheet. Kontrak Gazzaniga di Girona masih berlaku sampai 30 Juni 2027. Menarik untuk menantikan apakah Gazzaniga tetap menjadi kiper utama Girona atau tergeser oleh ter Stegen.

5. Vladyslav Krapyvtsov (Ukraina) bergabung dengan Girona pada Januari 2025

Selain Paul Gazzaniga, satu kiper asing lain dalam sejarah Girona juga masih tercatat ada di skuad pada 2025/2026. Dia adalah Vladyslav Krapyvtsov. Penjaga gawang asal Ukraina setinggi 1,88 meter ini bergabung pada 1 Januari 2025 setelah tidak memiliki klub selama 6 bulan.

Krapyvtsov menjalankan peran kiper ketiga Girona. Namun, ia sudah mendapat kesempatan bermain lima kali per 20 Januari 2026 dengan catatan kebobolan 15 gol tanpa clean sheet. Krapyvtsov saat ini berusia 20 tahun. Ia memiliki kontrak sampai 30 Juni 2029.

Marc-Andre ter Stegen kehilangan tempatnya di Barcelona usai kedatangan Joan Garcia. Meski berstatus kapten utama, ia rela meninggalkan Barca dan menghabiskan 2025/2026 sebagai pinjaman di Girona. Ia melakukannya demi menjaga peluang membela Timnas Jerman di Piala Dunia 2026. Kehadiran ter Stegen di Girona sekaligus menjadikannya sebagai pria Jerman pertama yang membela mereka.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team