Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Pemain Pinjaman Girona pada 2025/2026 per 20 Januari 2026

ilustrasi Estadi Montilivi
ilustrasi Estadi Montilivi (pexels.com/Unknown User)
Intinya sih...
  • Girona meminjam 5 pemain, termasuk Claudio Echeverri dari Manchester City
  • Echeverri berpeluang memperkaya rotasi di posisi gelandang serang
  • Livakovic kalah bersaing dan belum mendapat kesempatan debut bersama Girona
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Girona resmi meminjam Claudio Encheveri dari Manchester City pada musim dingin 2026. Dengan bergabungnya gelandang asal Argentina tersebut, klub yang dilatih Michel Sanchez ini tercatat dihiasi sebanyak lima pemain pinjaman per 19 Januari 2026. Mereka diplot memperkuat sektor tengah dan pertahanan. Sementara itu, Blanquivermells sedang memanaskan peta persaingan papan tengah dengan bertengger di posisi kesepuluh hingga pekan ke-20 LaLiga Spanyol 2025/2026.

1. Claudio Echeverri berpeluang memperkaya rotasi di posisi gelandang serang

Belum masuk sistem permainan Pep Guardiola, Manchester City setuju meminjamkan lagi Claudio Echeverri dan kali ini kepada Girona pada musim dingin 2026. Langkah ini diambil agar mendapat kesempatan bermain dan pengalaman. Dia rencananya mentas di Estadi Montilivi sampai Juni 2026. Kedatangannya berpeluang memperkaya rotasi di posisi gelandang serang. Demi menembus skuad utama, dirinya harus bersaing dengan Ivan Martin, Thomas Lemar, dan Azzedine Ounahi.

Sebelum pergi ke Spanyol, Echeverri sempat dipinjamkan Manchester City kepada Bayer Leverkusen pada musim panas 2025. Sayangnya, ia saat itu kalah bersaing sehingga menjalani tugas sebagai gelandang serang pelapis. Ini juga membuatnya kesulitan mengumpulkan menit bermain. Meski begitu, dia merupakan sosok potensial karena dibekali visi bermain dan kreativitas yang berguna untuk menciptakan umpan berbahaya ke wilayah lawan. Keterampilan menggiring bolanya juga solid. Pemain yang kini berusia 20 tahun ini menyumbang 1 assist dari total 11 pertandingan bersama Die Werkself.

2. Dominik Livakovic kalah bersaing dengan Paulo Gazzaniga di posisi kiper

Membela Fenerbahce kurang lebih selama 2 tahun, Dominik Livakovic dipinjamkan kepada Girona pada tenggat waktu musim panas 2025. Kiper berkebangsaan Kroasia ini untuk pertama kali mengembangkan potensi di LaLiga. Ia rencananya melakoni masa peminjaman sampai Juni 2026. Kedatangannya diplot untuk memperdalam kekuatan area pertahanan Blanquivermells.

Tak berjalan lancar, Livakovic ternyata belum mendapat kesempatan debut bersama Girona 2025/2026. Hingga pekan ke-20 LaLiga, Michael Sanchez selaku pelatih lebih memercayakan Paulo Gazzaniga untuk mengemban peran sebagai kiper utama ketimbang pemain kelahiran Zadar tersebut. Ini membuatnya harus puas menghabiskan waktu di bangku cadangan Blanquivermells.

3. Vitor Reis menjadi salah satu figur krusial lini pertahanan

Vitor Reis kesulitan mendapat kesempatan merumput reguler karena ketatnya persaingan di posisi bek tengah Manchester City. Dia lantas dipinjamkan kepada Girona pada musim panas 2025. Pemain yang kini berusia 20 tahun ini rencananya memperkuat Blanquivermells sampai Juni 2026. Langkah tersebut penting bagi talenta muda agar bisa mendapat kesempatan bermain lebih banyak dan pengalaman.

Benar saja, Reis sukses menjadi salah satu figur krusial lini pertahanan Girona pada LaLiga 2025/2026. Pemain berkebangsaan Brasil tersebut sering diturunkan sejak menit pertama sebagai bek tengah. Sebab, ia mampu membaca permainan yang berguna untuk mengantisipasi ancaman ke area pertahanan serta didukung kekuatan fisik sehingga tidak ragu melakukan duel. Selain itu, kehadirannya membantu dalam distribusi bola dari belakang ke depan. Dia menghasilkan 1 assist dari 19 pertandingan (1.608 menit) hingga pekan ke-20. Di berbagai ajang, dirinya merumput 21 kali dengan menorehkan 1 assist musim ini.

4. Hugo Rincon bergantian dengan Arnau Martinez di posisi bek kanan

Athletic Bilbao kembali melepas Hugo Rincon dengan status pinjaman dan kali ini kepada Girona pada musim panas 2025. Agar kepindahan ini terwujud, Blanquivermells membayar Los Leones 200 ribu euro atau sekitar Rp3,9 miliar yang rencananya berlangsung sampai Juni 2026. Ia didatangkan untuk memberikan kedalaman kekuatan di sisi kanan pertahanan.

Rincon cukup sering mendapat kesempatan mewarnai starter Girona pada LaLiga 2025/2026. Dia bergantian dengan Arnau Martinez dalam menjalankan tugas bek kanan. Pemain yang kini berusia 22 tahun ini memiliki kemampuan bertahan dan menyerang yang sama baiknya. Itu semua didukung stamina dan kecepatan yang mumpuni. Hingga pekan ke-20, ia menorehkan 1 assist dari 17 pertandingan. Di berbagai kompetisi, dirinya tampil dalam 19 pertandingan dengan mengemas 1 assist musim ini.

5. Thomas Lemar lebih sering bertugas sebagai pelapis

Thomas Lemar kehilangan tempat di skuad utama Atletico Madrid. Selain kalah bersaing, performanya juga sempat terganggu cedera otot. Demi menjaga peluang tampil reguler, gelandang serang asal Prancis ini kemudian dipinjamkan kepada Girona pada musim panas 2025. Dirinya sepakat merumput Blanquivermells sampai Juni 2026.

Lemar lebih sering bertugas sebagai pengganti dalam skema taktik Girona pada LaLiga 2025/2026. Pemain yang kini berusia 30 tahun ini juga beberapa kali absen lantaran cedera betis. Meski begitu, dirinya menambah rotasi di posisi gelandang serang dan penyerang sayap kanan. Hingga pekan ke-20 dia merumput 11 kali dengan membuat 1 assist. Sejak Juli 2025, ia menghasilkan 2 assist dari 12 pertandingan musim ini.

Reis menjelma menjadi bek tengah utama dan Rincon memperkaya rotasi bek kanan Girona. Lemar lebih sering memulai pertandingan dari bangku cadangan. Sementara, Livakovic belum menjalani debut dan Echeverri baru dipinjam pada musim dingin 2026.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Gagah N. Putra
EditorGagah N. Putra
Follow Us

Latest in Sport

See More

5 Pelatih Terakhir yang Menangani Manchester City

21 Jan 2026, 16:00 WIBSport