Korea Selatan di Piala Asia U-23 2020 Thailand ibarat lokomotif yang tak pernah melaju pelan. Bukan main, empat kemenangan berhasil mereka raih dari babak grup hingga perempat final. Namun, Australia sudah bersiap menghadang perjalanan Korsel saat mereka bertemu di Thammasat Stadium pada Rabu (22/1) malam.
Di sisi lain, menganggap partai ini sebagai final kepagian justru keliru. Australia baru mencapai empat besar pada edisi 2020. Berangkat dari fakta tersebut, sang pelatih yakni Graham Arnold menganggap tim asuhannya sebagai kuda hitam perusak dominasi.