3 Fakta Menarik Jelang Laga Manchester United Vs Atletico Madrid

Atletico Madrid siap mengadang Man United

Jakarta, IDN Times - Leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021/22 kembali menghadirkan laga seru. Salah satunya adalah pertemuan antara Manchester United (Man United) lawan Atletico Madrid, Rabu (16/3/2022) dini hari.

Di leg pertama lalu, kedua tim bermain imbang 1-1. Alhasil, dengan ditiadakannya sistem keunggulan gol tandang, Man United dan Atletico punya peluang yang sama besar untuk lolos ke perempat final. Laga nanti juga diprediksi akan berjalan seru.

Apa sebabnya? Berikut tiga hal yang menjadikan laga ini wajib untuk ditonton.

1. Menanti ledakan Cristiano Ronaldo

3 Fakta Menarik Jelang Laga Manchester United Vs Atletico MadridCristiano Ronaldo dalam laga MU kontra Young Boys (twitter.com/ManUtd)

Cristiano Ronaldo tetap jadi sosok yang layak diperhatikan di laga ini. Terbaru, di laga lawan Tottenham Hotspur, dia meledak. Hat-trick sukses Ronaldo torehkan, membawa United pada kemenangan dengan skor 3-2.

Berkat torehan golnya ini, Ronaldo ditahbiskan sebagai raja gol sepanjang masa. Total, selama karier profesionalnya, dia sudah mencetak 807 gol. Torehannya ini melewati catatan penyerang legendaris Republik Ceko, Josef Bican.

Meski sempat dibuat mati kutu di leg pertama, Ronaldo tentu bisa meledak sewaktu-waktu di leg kedua. Apalagi, dia juga gemar membobol gawang Atletico Madrid, saat masih membela Real Madrid dan Juventus.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions: Penentuan bagi Manchester United

2. Atletico Madrid tengah dalam tren positif

3 Fakta Menarik Jelang Laga Manchester United Vs Atletico MadridAtletico Madrid vs Real Sociedad. (en.atleticodemadrid.com)

Sempat terseok-seok dan inkonsisten, Atletico Madrid kini lebih konsisten. Dalam tiga laga terakhir LaLiga 2021/22, mereka selalu meraih kemenangan. Berkat hasil-hasil ini, Atletico pun kembali menyeruak ke papan atas LaLiga.

Kolektivitas jadi kunci kebangkitan Atletico dalam beberapa laga terakhir. Tidak ada yang kelewat menonjol di Atletico. Mungkin ada Angel Correa dan Luis Suarez yang sudah banyak mencetak gol. Namun, kontribusi pemain lain juga sama besarnya.

Alhasil, dengan kolektivitas yang sudah terbentuk ini, Atletico akan jadi lawan yang sulit bagi Manchester United. Apalagi, terkadang United terlalu bertumpu pada sosok Ronaldo seorang.

3. Akankah Man United ke perempat final lagi?

3 Fakta Menarik Jelang Laga Manchester United Vs Atletico MadridAtletico Madrid vs Manchester United. (ANTARA FOTO/Reuters--Javier Barbancho)

Man United sudah lama tidak mencicipi babak perempat final Liga Champions. Terakhir kali mereka melaju ke perempat final terjadi pada musim 2018/19. Saat itu, mereka hancur lebur di tangan Barcelona.

Selepas itu, Man United tidak pernah melaju lagi ke babak perempat final Liga Champions. Kesempatan itu terbuka musim ini, dengan syarat yang tentu cukup berat, yaitu harus menundukkan Atletico Madrid.

Baca Juga: 3 Catatan Unik dari Hasil Imbang Atletico Madrid Vs MU

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya