Gairah Shin Tae Yong Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae Yong sudah tak sabar

Jakarta, IDN Times - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong, buka suara soal hasil undian di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Shin terlihat begitu bergairah ketika tahu hasil undian Indonesia.

Lawan yang enteng akan dihadapi Indonesia di ronde pertama. Adalah Brunei Darussalam yang jadi lawan pertama Indonesia.

Di atas kertas, Brunei bukan lawan sepadan Indonesia. Sebab, dalam empat laga terakhir, Pasukan Garuda selalu menang dengan skor telak atas Brunei.

Baca Juga: Timnas Indonesia Jumpa Brunei di Kualifikasi Piala Dunia 2026

1. Jalur yang menarik

Gairah Shin Tae Yong Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026Undian Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia versus Brunei Darussalam. (IDN Times/Aditya Pratama)

Shin semakin bergairah ketika tahu jalur yang akan dilewati Indonesia. Jika menang lawan Brunei, maka Indonesia harus berhadapan dengan Filipina, Vietnam, serta Irak, di ronde kedua. Mereka tergabung di Grup F.

"Piala Dunia sudah dimulai. Kami meminta dukungan kalian!" tulis Shin di akun Instagramnya, @shintaeyong777.

2. Terlihat percaya diri

Dari unggahannya, Shin terlihat yakin Indonesia bisa masuk ke ronde kedua. Tapi, Indonesia patut waspada di fase tersebut.

Pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 lalu, Indonesia juga sempat jumpa Vietnam. Bedanya, dua tim lain adalah Malaysia serta Uni Emirat Arab. Hasil minor ditelan Indonesia kala itu, karena finis sebagai juru kunci.

3. Posisi dua besar paling masuk akal

Gairah Shin Tae Yong Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026Pemain Timnas Indonesia Rizky Ridho (kanan) mencoba mengadang pemain Argentina, Facundo Valentine (kiri) dalam laga uji coba FIFA Matchday di Stadion GBK, Jakarta, Senin (19/6/2023). (IDN Times/Tata Firza).

Demi bisa lolos ke ronde ketiga, Indonesia setidaknya harus finis di dua besar dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Mempertimbangkan kekuatan sekarang, agaknya posisi runner up paling masuk akal buat Indonesia.

Kalau itu terjadi, Indonesia akan main di ronde ketiga yang berisi enam tim untuk tampil dalam sistem round robin.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Bisa Gabung Grup Maut

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya