Profil Frank Wormuth, Konsultan Timnas U-17 yang Ditunjuk PSSI

Frank Wormuth sebenarnya kurang terkenal saat main

Jakarta, IDN Times - Frank Wormuth baru saja ditunjuk oleh PSSI sebagai konsultan Timnas Indonesia U-17. PSSI mengontrak Wormuth selama empat bulan alias hingga Piala Dunia U-17 digelar di Indonesia.

Nantinya, Wormuth punya tugas seperti Direktur Teknik. Dia akan mendampingi pembentukan tim kepelatihan Timnas U-17 yang solid, menyiapkan modul kepelatihan, pemaparan, implementasi program, dan menjalani fungsi pengawasan serta evaluasi.

Tugas yang mirip dengan Direktur Teknik. Tentu, menjadi indikasi pula, apakah benar Wormuth Dirtek PSSI yang baru? Lantas, siapa sebenarnya Wormuth?

1. Mantan bek dan cuma berlaga di Jerman

Profil Frank Wormuth, Konsultan Timnas U-17 yang Ditunjuk PSSIFrank Wormuth (instagram.com/fcgroninge)

Pria 62 tahun tersebut menghabiskan kariernya sebagai pemain profesional di Jerman. Tercatat, dia main buat tiga tim di Jerman, SC Freiburg, Hertha Berlin, dan Freiburger.

Posisinya adalah bek tengah ketika masih aktif bermain. Hanya saja, Wormuth tak mencatatkan caps bersama Timnas Jerman ketika masih aktif menjadi pemain profesional.

Baca Juga: PSSI Tunjuk Frank Wormuth Jadi Konsultan Timnas U-17

2. Pernah tangani Jerman U-20

Profil Frank Wormuth, Konsultan Timnas U-17 yang Ditunjuk PSSIFrank Wormuth (YouTube.com/FC Groningen)

Sementara, karier kepelatihan Wormuth terbilang lebih mentereng. Dia pernah menjadi pelatih Jerman U-20 selama nyaris 10 tahun. Itu terjadi pada 2008 hingga 2018 lalu.

Di level klub, Wormuth sempat menjadi pelatih untuk sejumlah tim. Rata-rata, tim yang dibesutnya berasal dari Jerman dan Belanda. Wormuth sempat membesut SC Pfullendorf, SSV Reutlingen, Union Berlin, VfR Aalen, Heracles Almelo, terakhir FC Groningen.

Baca Juga: Kritik Keras Persebaya Soal Hukuman Komdis PSSI: Tak Ada Akal Sehat

3. Disegani di Jerman

Profil Frank Wormuth, Konsultan Timnas U-17 yang Ditunjuk PSSIFrank Wormuth (instagram.com/fcgroninge)

Menariknya, Wormuth ternyata merupakan salah satu pelatih yang disegani di Jerman, sama seperti Ralf Rangnick. Memegang lisensi UEFA Pro, Wormuth sempat menjabat sebagai Kepala Instruktur Federasi Sepak bola Jerman (DFB).

"Jabatan itu diembannya selama 10 tahun. Pernah juga jadi pelatih Jerman U-20. Sebuah hal positif, ketika kami mau mengembangkan sepak bola lokal dan bisa bekerja sama dengan sejumlah pihak, terutama negara yang yakin akan kebangkitan Indonesia," ujar Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dikutip YouTube federasi.

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya