Rekap Liga Champions: Liverpool Keok Lagi dari Madrid, Napoli Berjaya

Liverpool tak berdaya di hadapan Madrid

Jakarta, IDN Times - Sebanyak dua laga dari leg 1 babak 16 besar Liga Champions kembali tersaji pada Rabu dini hari WIB (22/2/2023). Liverpool yang jumpa Real Madrid, kembali harus menelan pil pahit, sedangkan Napoli mampu berjaya atas juara Liga Europa musim lalu, Eintracht Frankfurt.

Artinya, dua tim tamu sukses mengemas kemenangan di kandang lawannya. Ini membuktikan, status tuan rumah tak berarti apa-apa di kompetisi semegah Liga Champions.

1. Unggul cepat, Liverpool malah kumat

Liverpool sebenarnya mengawali laga dengan baik. Mereka unggul dua gol saat laga baru berusia 14 menit.

Bahkan, The Reds bisa unggul cepat lewat aksi Darwin Nunez dan disambut gol kedua yang dicetak Mohamed Salah.

Namun, Madrid perlahan bangkit. Mereka bisa memaksakan skor menjadi imbang lagi, 2-2, saat jeda. Bencana pun datang buat Liverpool. Mereka kebobolan tiga gol lainnya di babak kedua dan pada akhirnya kalah, 2-5.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions Pekan Ini: Liverpool Lawan Real Madrid

2. Frankfurt merana

Sementara itu, dari Deutsche Bank Park, Eintracht Frankfurt harus menelan pil pahit saat menjamu Napoli. Mereka dihajar dua gol tanpa balas oleh Il Partenopei.

Eintracht Frankfurt benar-benar tak berdaya, karena Napoli menguasai laga dengan mutlak. Itu terbukti dari penguasaan bola Napoli yang mencapai 70 persen. Derita Eintracht Frankfurt bertambah setelah strikernya, Randal Kolo Muani, diganjar kartu merah pada menit 58.

3. Hasil lengkap babak 16 besar Liga Champions

Rekap Liga Champions: Liverpool Keok Lagi dari Madrid, Napoli BerjayaMomen Vinicius Jr bersama Karim Benzema dalam salah satu pertandingan Real Madrid (Foto: realmadrid.com)

Hasil lengkap babak 16 besar Liga Champions, Rabu dini hari WIB (22/2/2023)

Liverpool 2 versus 5 Real Madrid
Eintracht Frankfurt 0 versus 2 Napoli

Baca Juga: Head To Head: Real Madrid Unggul Atas Liverpool

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya